Logo BBC

Serangan 11 September: Apa yang Terjadi Hari Itu dan Setelahnya?

BBC Indonesia
BBC Indonesia
Sumber :
  • bbc

Siapa penyerangnya?

Sebuah jaringan ekstremis Islam yang disebut al-Qaeda merencanakan serangan dari Afghanistan.

Dipimpin oleh Osama Bin Laden, al-Qaeda menyalahkan AS dan sekutunya atas konflik di dunia Muslim.

Sembilan belas orang melakukan pembajakan, bekerja dalam tiga tim yang terdiri dari lima orang. Satu kelompok terdiri dari empat orang (pada pesawat yang jatuh di Pennsylvania).

Setiap kelompok memiliki seseorang yang telah menjalankan pelatihan pilot. Ini dilakukan di sekolah terbang di AS sendiri.

Lima belas pembajak adalah orang Saudi seperti Bin Laden sendiri. Dua dari Uni Emirat Arab, satu dari Mesir dan satu dari Lebanon.

Bagaimana tanggapan AS?

Kurang dari sebulan setelah serangan, Presiden George W Bush memimpin invasi ke Afghanistan - didukung oleh koalisi internasional - untuk membasmi al-Qaeda dan memburu Bin Laden.