Korsel Catat Kasus Harian COVID-19 Tembus 87 Ribu, Tertinggi Sejak 14 September

Tenaga medis menerima dosis kedua vaksin COVID-19 di Seoul, Korea Selatan
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Jung Yeon-je/Pool via REUTERS/hp/cfo/am

VIVA Dunia – Kasus harian COVID-19 di Korea Selatan menembus angka 87.000, pada Selasa 20 Desember 2022, tertinggi dalam lebih dari tiga bulan terakhir, saat gelombang virus terjadi pada musim dingin.

Ragnar Oratmangoen Bagikan Momen Lucunya Dikeplak Shin Tae-yong, Bawa-Bawa Calvin Verdonk

Otoritas setempat mencatat 87.559 kasus harian COVID-19, termasuk 74 kasus impor, sehingga total jumlah kasus selama pandemi mencapai 28.302.474, menurut Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit Korea (KDCA). Angka itu adalah rekor tertinggi sejak 93.949 kasus dilaporkan pada 14 September.

Korsel mengalami peningkatan kasus harian COVID yang stabil selama beberapa pekan belakangan di tengah kekhawatiran akan kemunculan kembali virus corona pada musim dingin. Pada Selasa dan Rabu pekan lalu kasus harian COVID berada di atas angka 80.000.

Usia 43 Song Ji-hyo Pamer Kecantikan Awet Muda Berkat 600 Suntikan

ilustrasi masker mencegah penularan influenza dan COVID-19

Photo :
  • Pixabay

KDCA juga melaporkan 56 kematian baru COVID pada Selasa, sehingga total kematian selama pandemi menjadi 31.490 kasus. Tingkat kematian COVID di negara itu masih sebesar 0,11 persen. Jumlah pasien parah pada Selasa tercatat 519 kasus, turun 16 dari hari sebelumnya.

Menkumham Yasonna Respons Wacana Dwi Kewarganegaraan Indonesia

Garis kurva COVID yang kembali naik memberi tekanan pada rencana pemerintah untuk menghapus kewajiban pemakaian masker di dalam ruangan, aturan yang masih berlaku di Korsel sejak wabah itu muncul hampir tiga tahun lalu. Otoritas kesehatan diperkirakan akan mengumumkan rencana penghapusan aturan itu secara bertahap pekan ini karena penyebaran virus mulai melandai.

Akan tetapi, sejumlah pakar menyatakan kekhawatiran pada keputusan itu, yang mereka nilai diambil secara tergesa-gesa. Pemerintah sedang mempertimbangkan penghapusan aturan masker di dalam ruangan mulai pekan ketiga Januari, dengan pengecualian di tempat-tempat ramai seperti transportasi umum dan fasilitas kesehatan. (Ant/Antara)

Siemens Healthineers.

Siemens Dorong Layanan Kesehatan Menuju Era Baru

Perusahaan teknologi medis asal Jerman, Siemens Healthineers, mengumumkan perjanjian 'Value Partnership' di Indonesia.

img_title
VIVA.co.id
15 Juni 2024