Kapal Penangkap Ikan Tuna di Jepang yang Diawaki 20 WNI Terbalik di Kepulauan Izu

Kapal Penangkap Ikan di Jepang Terbalik (Doc: NHK)
Sumber :
  • VIVA.co.id/Natania Longdong

Tokyo – Sebuah kapal nelayan di Jepang, yang mengangkut beberapa awak kapal, termasuk 20 warga negara Indonesia (WNI), menghantam bebatuan akibat amukan ombak dan terbalik, di Kepulauan Izu, selatan Tokyo.

Kapal KM Bukit Raya Terbakar, Ribuan Calon Penumpang Gagal Berangkat ke Surabaya

Pasukan Penjaga Pantai Jepang (JPG), mengatakan bahwa seorang awak kapal nelayan, yang merupakan warga negara Jepang tewas dalam kejadian itu.

Kapal pengawas laut China Haijian No.51 berlayar di dekat kapal-kapal Penjaga Pantai Jepang (kanan dan kiri) dan sebuah kapal nelayan Jepang di perairan dekat Pulau Uotsuri, Senin, 1 Juli 2022.

Photo :
  • ANTARA/Reuters/Kyodo
Krisis Populasi Jepang: Setengah Perempuan Muda Hilang di 40 persen Wilayah pada 2050

Otoritas setempat mengatakan bahwa pihaknya diberitahu pada Minggu malam, 3 Maret 2024, setelah kapal Daihachi Fukueimaru kandas di sisi utara Pulau Kozushima.

"Sebanyak 25 awak kapal, termasuk lima warga negara Jepang dan 20 warga negara Indonesia, berada di kapal penangkap ikan tuna seberat 379 ton dengan panjang sekitar 56 meter itu," menurut laporan NHK, pada Selasa, 5 Maret 2024.

Heru Budi Apresiasi Kerja Sama Proyek MRT dengan Jepang, Nilainya Rp11 Triliun

Kapal tersebut dilaporkan mulai mengalami kerusakan pada Minggu sore sekitar pukul 17.00 waktu setempat.

Kapal Penangkap Ikan di Jepang Terbalik (Doc: NHK)

Photo :
  • VIVA.co.id/Natania Longdong

Sebelum pukul 05.00 pagi, kapten kapal itu diberitahukan oleh awak kapal bahwa kapal itu miring dan seorang awak kapal hilang setelah jatuh ke laut.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya