Makam Saddam Hussein Hancur Akibat Pertempuran di Tikrit

Ilustrasi makam Saddam Hussein
Sumber :
  • alsharq
VIVA.co.id
- Makam mantan pemimpin Irak Saddam Hussein hampir seluruhnya rata dengan tanah, akibat pertempuran yang terjadi di Tikrit, kota kelahiran Saddam yang dikuasai oleh militan ISIS sejak Juni 2014.


Dikutip dari
BBC
, Senin, 16 Maret 2015, rekaman video memperlihatkan reruntuhan bangunan makam di desa al-Awja. Saat ini pasukan Irak dilaporkan masih berusaha mengusir ISIS dari Tikrit.


Kini wilayah makam telah berhasil dikuasai pasukan pemerintah Irak, yang dibantu oleh milisi Syiah, seiring meningkatnya pertempuran di wilayah utara dan selatan Tikrit.


Warga Suni Tikrit mengatakan, mereka telah memindahkan jasad Saddam pada 2014, ke lokasi lain yang dirahasiakan. Milisi Syiah mengganti poster Saddam dengan bendera dan gambar para pemimpin milisi.


"Ini adalah salah satu wilayah di mana militan ISIS berada, karena terdapat makam Saddam di sini," kata perwira milisi Kapten Yasser Nu`ma. "ISIS telah menanam bom di sekitar malam."


ISIS mengklaim bahwa makam Saddam telah dihancurkan, pada Agustus 2014 lalu, tapi dibantah oleh para pejabat setempat. Saddam ditangkap pasukan Amerika Serikat (AS) pada 2003.


Pengadilan tribunal Irak kemudian menjatuhkan hukuman mati dan digantung pada 2006. Jasadnya telah berada di makam itu sejak 2007. Para loyalis memindahkan jasadnya pada 2014, seiring konflik yang terjadi di Irak.


![vivamore="
Baca Juga
:"]

Ustaz Asal Riau Ini Jadi Penceramah di Masjid Nabawi, Ada Keajaiban di Balik Prosesnya

Pep Guardiola Dikabarkan Cabut dari Manchester City Tahun Depan

Profil Timnas Slovakia di Piala Eropa 2024: Menanti Aksi Gen Juara di Tangan Tukang Kopi
[/vivamore]
Rizky Billar

TERPOPULER: Rizky Billar Emosi Hingga Zoe Levana Klarifikasi Soal Video Mesra dengan Gus Zizan

Rizky Billar jadi sorotan saat kehidupan keluarganya kembali diusik. Kabar ini menjadi salah satu kabar terpopuler di laman VIVA.co.id. Berikut deretan kabar lainnnya!

img_title
VIVA.co.id
28 Mei 2024