Al-Shabaab Klaim Serang Kendaraan PBB di Somalia

Kelompok militan Al Shabaab di Somalia.
Sumber :
  • REUTERS
VIVA.co.id
Hilangnya Jaja Bikin Permainan Madura United Kacau, Begini Kata Sang Pelatih
- Kelompok militan Somalia Al-Shabaab mengklaim bertanggungjawab, atas penyerangan kendaraan PBB di kota Garowe, menyebabkan sedikitnya sembilan orang tewas, Senin, 20 April 2015.

PB Al Washliyah: Ibadah Haji Tanpa Visa Dilarang Agama

"Kami berada di balik serangan Garowi," kata Syeikh Abdiasis Abu Musabab, juru bicara militer Al-Shabaab yang dikutip
Timnas Filipina Jadikan Kualifikasi Piala Dunia 2026 Batu Loncatan Juara di ASEAN Cup 2024
Reuters. Musabab menyebut serangan sengaja ditujukan pada PBB, yang mereka anggap sebagai musuh.


Pejabat polisi Somalia, Yusuf Ali, mengatakan serangan dilakukan dengan bom yang ditaruh di bawah kursi mobil, diledakkan dengan pengendali radio. Foto yang beredar, memperlihatkan beberapa jenazah dekat bus PBB yang hancur.

Empat orang korban merupakan warga asing. Bom merupakan serangan yang tidak biasa di wilayah utara Somalia, seperti halnya di selatan di mana Al-Shabaab terlibat perang mematikan melawan pasukan pemerintah Somalia.

Serangan terjadi sehari setelah Al-Shabaab menyerang pasukan penjaga perdamaian Uni Afrika dekat kota Leego, melukai sedikitnya tiga orang. Sepekan sebelumnya, serangan Al-Shabaab ke gedung pemerintah menewaskan 10 orang. (ren)

 

 

 

 


Kelompok militan Al Shabaab di Somalia.

Al Shabaab Kembali Serang Garissa di Kenya

Polisi dan tentara berhasil menggagalkan upaya serangan militan.

img_title
VIVA.co.id
22 Mei 2015