Duh, Sipir Lapas Klas I Tangerang Tidur saat Napi Asal China Kabur

Kabid Humas Polda Metro Jaya Komisaris Besar Yusri Yunus.
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Aprillio Akbar

VIVA – Salah seorang sipir menara pengawas Lembaga Pemasyarakatan atau Lapas Klas I Tangerang, Banten diduga sempat tertidur saat narapidana asal China bernama Cai Changpan alias Cai Ji Fan kabur.

Mobil Listrik Wuling Laku Keras di PEVS 2024

"Kami juga masih mendalami semua karena petugas yang berjaga di menara pada saat itu ketiduran," ujar Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya Komisaris Besar Polisi, Yusri Yunus kepada wartawan, Rabu, 30 September 2020.

Polisi juga menyebut bahwa sipir pemantau kamera Closed Circuit Television (CCTV) diduga juga tertidur saat Cai melarikan diri. Maka itu, tengah didalami lebih lanjut dugaan keterlibatan pihak lain di balik pelarian Cai. Termasuk dugaan sipir terlibat dalam hal ini.

GAC Aion Pakai Teknologi Canggih Untuk Baterai Mobil Listrik Produksinya

"Dan juga petugas yang jaga CCTV juga di center di lapas pada saat kita melakukan pemeriksaan juga ketiduran mengakunya. Ini yang masih kita dalami semua. Apa kemungkinan akan adanya keterkaitan adanya orang-orang yang membantu dia melarikan diri," ujarnya.

Baca Juga: Napi Asal China Kabur dari Lapas Tangerang Menggali 8 Bulan Lamanya

Indonesia and China to Deepen Cooperation in Investment and Manpower

Sebelumnya, kaburnya seorang narapidana asal China dari Lapas Klas I Tangerang jadi sorotan. Kementerian Hukum dan HAM pun sampai membentuk tim khusus.

Humas Ditjen Pemasyarakatan, Rika Aprianti, mengatakan hingga kini pihaknya masih menyelidiki kasus tersebut. Pun, Polda Metro Jaya juga sudah membentuk tim guna membekuk Cai Changpan.

"Kami bentuk tim bersama-sama untuk mengejar yang bersangkutan. Tapi, saya tidak bisa melihatkan seperti apa teknis yang dilakukan," ujar Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Yusri Yunus di Mapolda Metro Jaya, Senin, 21 September 2020.

Tim sudah mulai memburu napi yang kabur tersebut. Tim gabungan terdiri dari anggota Polda Metro Jaya, Ditlantas, Polres Tangerang hingga Lapas Tangerang.
 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya