Usai Rapat 90 Menit

Petinggi Polri Pergi Lewat Pintu Belakang

VIVAnews - Selama 90 menit, sejumlah petinggi kepolisian menggelar rapat tertutup. Rapat diduga terkait kasus pembunuhan Direktur Putra Rajawali Banjaran, Nasrudin Zulkarnaen.

Sekitar pukul 18.00, Kamis 30 April 2009, rapat yang digelar di gedung utama Markas Besar Kepolisian RI diakhiri. Namun tak ada satu pun yang memberi keterangan kepada media.

Hadir dalam rapat itu, di antaranya Kepala Kepolisian RI, Jenderal Bambang Hendarso Danuri; Kepala Badan Reserse Kriminal Mabes Polri, Komisaris Jenderal Susno Djuaji; Wakil Kabareskrim Mabes Polri, Inspektur Jenderal Hadiatmoko; Kepala Kepolisian Daerah Metro Jaya, Inspektur Jenderal Wahyono; dan Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya, Komisaris Besar Iriawan.

Tidak seperti biasanya, mereka meninggalkan ruang rapat melalui pintu belakang. Padahal mereka masuk melalui pintu utama, tempat para wartawan menunggu.

Sebanyak sembilan pelaku pembunuhan telah ditangkap. Mereka adalah eksekutor dan operator lapangan. Sedangkan dua otak pembunuh masih buron. Otak pembunuh diduga adalah pejabat negara.

Nasrudin ditembak usai bermain golf di Padang Golf Modernland, Cikokol, Tangerang, sekitar pukul 14.00, Sabtu 14 Maret 2008. Ia ditembak di dekat mal Metropolis Town Square.

Mobil BMW silver miliknya tiba-tiba dipepet dua pria mengendarai sepeda motor. Salah seorang pengendara langsung memuntahkan dua peluru ke arah kepala Nasrudin yang duduk di kursi belakang.

Seketika, sopir korban langsung membawanya ke Rumah Sakit Mayapada Tangerang. Kondisi Nasrudin dinyatakan kritis. Rumah sakit itu pun tak mampu menanganinya dan merujuknya ke Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat Gatot Subroto. Nasrudin meninggal 22 jam kemudian.

PPP Bakal Gelar Rapimnas Tentukan Arah Politik, Berani Gak jadi Oposisi Prabowo?
Politikus Demokrat Debby Kurniawan Daftar Jadi Bacabup Lamongan ke PKB

Politisi Demokrat Debby Kurniawan Daftar Jadi Bacabup Lamongan ke PKB, Ini Alasannya

Anggota Komisi X DPR RI dari Partai Demokrat Debby Kurniawan resmi mendaftar Bakal Calon Bupati (Bacabup) Lamongan 2024-2029 ke Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PKB Lamongan.

img_title
VIVA.co.id
29 April 2024