Usut Kematian Bripka Matheus, Polisi Periksa Tujuh Saksi

Prosesi pemakaman Bripka Matheus di TPU Pal Sigunung Cimanggis, Depok.
Sumber :
  • VIVA.co.id/ Zahrul Darmawan (Depok)

VIVA – Kapolresta Depok Komisaris Besar Didik Sugiarto mengatakan, pihaknya telah memeriksa tujuh orang saksi terkait kasus tewasnya Bripka Matheus, anggota Polsek Pancoran Mas yang ditemukan terkapar di area Tempat Pemakaman Umum (TPU) Mutiara Pancoran Mas, Depok, Jawa Barat, Senin, 31 Desember 2018 malam.
 
"Ya, kami telah memeriksa tujuh orang saksi untuk membuat terang benderang kasus ini. Saat ini tim masih bergerak mengumpulkan petunjuk dan keterangan," kata Didik usai memimpin langsung prosesi pemakaman Bripka Matheus di TPU Pal Sigunung Cimanggis, Depok, Selasa, 1 Januari 2019.
 
Didik tak menampik, korban tewas akibat luka parah di bagian kepala. "Ada luka di bagian kepala. Saat ini tim forensik masih bekerja untuk memastikan luka tersebut karena apa," katanya.
          
Bripka Matheus ditemukan terkapar di lahan kosong samping pintu utama TPU Mutiara, Senin, 31 Desember 2018, sekira pukul 18.30 WIB. Ia tewas diduga akibat luka tembak di bagian kepala. Nyawanya tak tertolong meski sempat dilarikan ke RS Bhakti Yuda, Depok. (art)

Wow! Ada Senjata HS Kaliber 9 Mm di Dalam Mobil Polisi yang Tewas di Mampang Jaksel
Brigadir Ridhal Ali semasa bertugas di Satlantas Polresta Manado. (Foto: ISTIMEWA).

Brigadir Ridhal Ali Diduga Setor ke Kapolres, Madinah Diterjang Banjir Bandang

Kasus kematian anggota polisi yang bunuh diri dengan cara menembakan diri di dalam mobil itu masih menjadi yang terpopuler di laman News VIVA, Rabu, 1 Mei 2024

img_title
VIVA.co.id
2 Mei 2024