Anies Siapkan Tempat Tinggal untuk Warga Terdampak Corona

VIVA – Gubernur DKI Jakarta Anies Rasyid Baswedan menyiapkan sejumlah Gedung Olah Raga (GOR) di Ibu Kota, untuk menjadi tempat tinggal sementara bagi warga yang terdampak wabah virus corona.

Politikus PDIP Sebut Ahok dan Anies Berasal dari Akar Rumput Berbeda

Menurut Anies yang juga mantan Mendikbud ini, warga yang hilang tempat tinggal karena tidak mampu memperpanjang kontrakan, bisa tinggal di GOR.

"Bila ada warga yang kesulitan tempat tinggal, misalnya kontrakannya tidak bisa bayar, lalu mereka harus ada tempat sementara, kami akan siapkan tempat sementara seperti ini," ujar Anies di GOR Tanah Abang, Jakarta, dikutip dari YouTube Pemprov DKI pada Senin, 27 April 2020.

Keras! Refly Sentil Anies: Dia Kan Individual, Tak Perlu Raker untuk Mengatakan Oposisi

Anies menyampaikan, tidak hanya warga Jakarta, warga luar kota juga bisa memanfaatkan fasilitas sosial yang disediakan Pemprov DKI. Dalam tinjauan, Anies menemui pula warga Kabupaten Bandung yang tidak memiliki tempat tinggal jelas di Jakarta.

"Yang penting sekarang jangan sampai mereka telantar di jalan. Mereka adalah warga negara Indonesia. KTP-nya (Kabupaten) Bandung, tapi tetap warga Indonesia," ujar Anies.

Pengamat: Duet Anies-Ahok di Pilgub Jakarta Eksperimen yang Berani

Anies juga mengemukakan, selain tempat tinggal sementara, ada dapur umum sehingga warga yang ditampung diharapkan terus berada di GOR selama PSBB. Anies tidak ingin ada warga yang telantar, apalagi terpaksa harus tinggal di jalanan gara-gara terdampak wabah corona.

"Semua bisa tinggal di Jakarta, walau pun tidak bisa tinggal di tempat yang biasanya," ujar Anies.

Potret Keluarga Sambut Jenazah Korban Kecelakaan Bus di Subang

Firasat Murid SMK Depok Sebelum Kecelakaan di Ciater, Sopir Bus Ungkap Detik-detik Tragedi Maut

Selain artikel terkait kecelakaan bus rombongan SMK Depok di Ciater, ada pula artikel terkait sentilan refly harun ke Anies Baswedan jadi terpopuler, Minggu, 12 Mei 2024.

img_title
VIVA.co.id
13 Mei 2024