HNW Sindir Pelempar Molotov di Masjid Cengkareng Disebut Gangguan Jiwa

Pelaku pelempar bom molotov di Masjid Cengkareng
Sumber :
  • VIVA/Andrew Tito

VIVA – Pelaku pelempar bom molotov di Masjid Al Istiqomah, Cengkareng Jakarta Barat, berhasil ditangkap. Dia seorang pria, dan diduga mengalami gangguan kejiwaan. Namun, hal itu membuat politikus Partai Keadilan Sejahtera (PKS) yang juga Wakil Ketua MPR Hidayat Nur Wahid, menyampaikan sindirannya.

Pria yang akrab disapa HNW itu heran, pelaku pelemparan molotov ke masjid itu mengalami gangguan jiwa. Ia mempertanyakan bagaimana orang yang mengalami gangguan jiwa bisa mengendarai sepeda motor dan melempar molotov.

“Pelempar molotov ke Masjid di Cengkareng disebut alami gangguan jiwa. Padahal yang bersangkutan bisa naik motor, bawa molotov dan melemparkannya ke masjid. Disebut "gila" modus lama,” tulis HNW di akun Twitter @hnurwahid yang dikutip, Senin 28 Desember 2020.

Baca juga: Pelempar Bom Molotov ke Masjid Diduga Gangguan Jiwa

Politikus senior ini berharap, polisi jangan terburu-buru menetapkan pelaku sebagai orang gila. Biar pengadilan yang membuktikan.

“Harusnya biarkan pengadilan memutuskan. Agar teror seperti itu tak terjadi lagi,” katanya.

Sebelumnya diberitakan, sebuah bom molotov dilemparkan pria paruh baya berinisial D (56) ke sebuah Masjid Al-Istiqomah di Duri Kosambi, Cengkareng, Jakarta Barat. Pelaku D langsung diamankan warga.

Viral Imam Masjid di Turki Ajak Main Anak-anak di Masjid, Warganet: di Indo Mah Boro-boro

Kasat Reskrim Polres Jakarta Barat Kompol Teuku Arsya Khadafi membenarkan informasi tersebut. Saat ini pelaku sudah diamankan di kantor polisi.

"Saat ini pelaku sudah diamankan oleh personel Polsek Cengkareng dan akan ditangani Polres Jakbar," ujar Arsya saat kembali dikonfirmasi, Minggu 27 Desember 2020.

Terungkap, Penyebab Tewasnya Wanita Muda yang Ditemukan Mengambang Di Kali Mookervart Cengkareng

Sementara itu, berdasarkan rekaman kamera pengintai CCTV yang sempat viral sebelumnya di media sosial, kejadian tersebut terjadi pada Sabtu malam, sekitar pukul 19.39 WIB.

Bom molotov itu dilemparkan saat jemaah berdatangan untuk menunaikan Salat Isya. Saat itu, tiba-tiba bom dilemparkan melewati bagian pagar masjid, lalu masuk ke halaman masjid.   

Deretan Negara Ini Ternyata Tidak Miliki Masjid, Ada Negara Tak Terduga!

Jemaah masjid hampir menjadi korban sasaran bom molotov. Untungnya tidak ada korban jiwa akibat kejadian tersebut.

Babe Cabita dan Istri

Penuhi Keinginan Babe Cabita, Istri lelang Vespa Demi Bangun Pesantren dan Masjid

Melalui melelang Vespa kesayangan almarhum Babe Cabita, Zulfati Indraloka berharap dapat memberikan kontribusi positif bagi pembangunan masjid dan pesantren.

img_title
VIVA.co.id
30 April 2024