Kawasan Padat Penduduk di Kemayoran Kebakaran, Api Menjalar Cepat

Kebakaran di jalan Dakota Raya, Kemayoran, Jakarta Pusat
Sumber :
  • VIVA/Willibrodus (Jakarta)

VIVA – Kebakaran hebat terjadi di Jalan Dakota Raya, Kemayoran, Jakarta Pusat pada Rabu sore, 10 Maret 2021. Kebakaran ini terjadi tepat di samping Radio P2SC Kemayoran. 

KM Bukit Raya Terbakar di Muara Sungai Kapuas, Penumpang Panik Berjibaku Padamkan Api

Kebakaran yang terjadi di kawasan padat penduduk ini membuat api cepat merambat ke bangunan lain. Bangunan di lokasi kebakaran pun berbentuk semi permanen. Warga setempat lari berhamburan keluar rumah saat mengetahui kebakaran tersebut.

Salah satu warga mengatakan, api berasal dari salah satu bengkel las di Jalan Dakota Raya ini. Belum diketahui, berapa jumlah bangunan yang terdampak kebakaran tersebut, sebab hingga kini api masih menyala.

Mobil Sedan Ludes Hangus Terbakar di SPBU Ngadirojo Wonogiri, Polisi Langsung Olah TKP

"Saya kaget, ada tetangga yang teriak-teriak karena ada asap tebal di belakang rumah. Pas keluar, ternyata api udah besar, jadi langsung lari begitu aja," kata warga tersebut.

Baca juga: Pengelolaan Dana Haji Bebas Pajak, BSI Ungkap Manfaat bagi Jemaah

Terkuak, Toko Frame Mampang yang Alami Kebakaran Maut Tidak Punya Pintu Darurat

Proses pemadaman pun berlangsung dramatis. Kabel listrik yang putus akibat kebakaran ini sesekali mengeluarkan percikan api, sehingga petugas Pemadam Kebakaran terpaksa harus menghindar.

Bunyi-bunyi ledakan terus terjadi, diikuti percikan api. Diketahui, bunyi ledakan dan percikan api tersebut berasal dari kabel listrik putus yang terkena air.

Berdasarkan pantauan VIVA di lokasi, kebakaran ini terjadi sekitar pukul 17.00 WIB. Sesaat setelah terjadinya kebakaran, sejumlah petugas beserta sejumlah unit mobil pemadam kebakaran langsung terjun ke lokasi kebakaran untuk memadamkan api. Selain itu, tampak pula aparat TNI, Polri, dan petugas dari PMI datang ke lokasi untuk membantu warga.

Hingga pukul 17.57 WIB, api berhasil dikuasai dan proses pemadaman tengah berlangsung. Belum diketahui jumlah kerugian akibat kebakaran ini, sebab petugas masih bekerja.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya