Kebakaran di Penjaringan, 10 Orang Sempat Terjebak Dalam Rumah

Kebakaran di Penjaringan, Jakarta Utara, Rabu, 29 September 2021.
Sumber :
  • VIVA.co.id/ Andrew Tito

VIVA – Sepuluh orang dikabarkan sempat terjebak saat kejadian kebakaran melanda tiga rumah di kawasan Penjaringan Jakarta Utara, Rabu, 29 September 2021.

Kepala Regu Sub Command Center Pemadam Kebakaran Jakarta Utara, Rangga Ruswanto mengatakan, pemadam kebakaran mengerahkan 18 unit mobil untuk memadamkan kobaran api yang ada di Jalan Keting Penjaringan, RT 7 RW 12, tepatnya di depan Kelurahan Pejagalan. Kebakaran terjadi pada pukul 09.29 WIB.

"Untuk objek yang terbakar adalah rumah tinggal, untuk jumlah unit pemadam kebakaran dari Jakarta itu sejumlah 18 unit," ujar Rangga dikonfirmasi, Rabu, 29 September 2021.

Rangga mengatakan saat petugas tiba di lokasi, anggota pemadam kebakaran mendapat informasi ada sejumlah orang yang terjebak dalam tiga rumah yang terbakar tersebut.

Tanpa pikir panjang, sebelum melakuan pemadaman, petugas melakukan penyelamatan terlebih dahulu kepada orang-orang yang terjebak tersebut.

"Lalu kita melakukan proses penyelamatan terlebih dahulu. Karena informasi dari warga setempat terdapat 10 orang yang terjebak di dalam rumah tersebut," ujarnya.

Selanjutnya mereka yang terjebak dengan rincian di antaranya 7 orang dewasa dan 3 anak-anak, dapat diselamatkan. Beberapa di antaranya ditemukan mengalami luka bakar dan sesak nafas.

"Selanjutnya diarahkan ke Rumah Sakit Duta Indah dan Puskesmas terdekat untuk diberikan bantuan penanganan medis," ujarnya.

Dealer-dealer BYD Sering Kebakaran sejak 2021, karena Mobil Listrik?

Rangga mengatakan hingga kini belum diketahui penyebab kebakaran tersebut. "Untuk informasi lengkap dari korban kita masih dalam pencarian data," ujarnya.

Polisi mendatangi lokasi kecelakaan. Foto ilustrasi.

Detik-detik Pemotor Tewas Tertabrak hingga Terseret di Kolong Mobil di Penjaringan

Viral di media sosial video yang merekam detik-detik kecelakaan maut yang terjadi di Penjaringan, Jakarta Utara.

img_title
VIVA.co.id
2 Juni 2024