Perbaikan, Halte Busway BNN Ditutup 15 Hari

Penutupan halte Busway BNN
Sumber :

VIVAnews - Badan Layanan Umum (BLU) Transjakarta terpaksa menutup halte busway BNN di koridor IX, karena ada perbaikan jalan di depan halte tersebut. Penutupan akan dilakukan selama 15 hari.

Penutupan halte sudah dilakukan sejak Kamis 3 November 2011 kemarin. Selama perbaikan jalan, penumpang yang akan menuju Pluit dan tujuan lainnya di koridor IX, di alihkan ke halte Cawang UKI dan halte BKN.

"Akan ditutup selama 15 hari, penutupan ini telah diinformasikan melalui pamflet di halte koridor tersebut," ujar petugas transit halte BNN, Lisnawati, Jumat 4 November 2011.

Akibat penutupan ini, tidak sedikit penumpang yang mengeluh. Karena banyak penumpang yang tidak mengetahuinya. Kondisi jalan di depan halte busway BNN memang sudah rusakĀ  parah.

430 Jemaah Calon Haji Tangerang Berangkat ke Tanah Suci

Jalan tersebutĀ  tidak rata alias bergelombang dan banyak lubang besar. Kedalaman lubang bahkan mencapai 10 sentimeter. Kondisi jalan yang buruk ini tentu bisa membahayakan penumpang bila dibiarkan.

Rahma (22), Mahasiswi salah satu negeri di Jakarta mengatakan, sempat bingung ketika pertama kali melihat halte di tutup. Ia mengaku tidak melihat pengumuman mengenai penutupan itu. .

"Bingung, akhirnya saya jalan balik ke halte UKI,"ujar Rahma.

Suporter sambut Timnas Indonesia U-23 di bandara

Timnas Indonesia U-23 Tiba di Bandara Soetta, STY : Terimakasih Atas Dukungannya

Timnas Indonesia U-23 telah tiba di bandara Soekarno-Hatta. Pelatih Shin Tae yong mengucapkan terima kasih atas dukungan yang diberikan.

img_title
VIVA.co.id
11 Mei 2024