Jokowi: Jakarta Belum Pantas Jadi Kota Layak Anak

Jokowi ngopi Bareng Pewarta Foto Jakarta
Sumber :
  • VIVAnews/Ikhwan Yanuar
VIVAnews
- Gubernur DKI Jakarta, Joko Widodo, mengatakan untuk menjadikan DKI sebagai kota layak anak memerlukan waktu yang sangat lama. Sebab, kata dia, harus dibangun berbagai infrastruktur dan forum supaya bisa memfasilitasi anak-anak agar mendapatkan ruang yang tepat.


"Memang semuanya belum pantas di Jakarta. Tapi ini dalam proses menuju ke sana. Setiap hari kita lihat. Semuanya kita proses," kata Jokowi di Balai Kota, Jakarta, Selasa, 23 Juli 2013.


Menurutnya, untuk menjadi kota layak anak tersebut minimal Pemprov DKI ada niat untuk memulai. Pembenahan dimulai dari wilayah-wilayah yang sudah siap, salah satunya Jakarta Barat.


"Paling penting kami mulai dari semua yang sudah siap agar segera dimulai. Segera membentuk forum anak. Ruang publik untuk anak membentuk ruang cerdas untuk anak," ucapnya.


Sebagai tahap awal, Jokowi mengaku sudah menginstruksikan kepada wali kota di lima wilayah Jakarta agar segera mempersiapkan. Tapi, untuk masalah ini dia tidak mau buru-buru.

Terpopuler: Rio Reifan Ditangkap karena Kasus Narkoba hingga Zita Anjani Pamer Starbucks di Mekkah

"Mereka mempersiapkan dulu, kalau sudah siap nanti di-
BPBD DKI Ungkap 3 Sumber Ancaman Gempa di Jakarta
clear
. Saya tidak mau maksa-maksa yang penting saya sudah berikan arahan. Jangan berharap satu tahun, dua tahun, tiga tahun, proses untuk itu. Kita lihat sekarang masih banyak kekerasan di Jakarta," ujar dia. (sj)
Mengenal 2 Sosok Anggota Polri di Timnas Indonesia U-23

Gulai Tunjang ala Restoran Padang

Terpopuler: Deretan Negara dengan Janda Terbanyak di Dunia hingga Resep Gampang Gulai Tunjang

Kanal Lifestyle VIVA.co.id, pada hari Minggu, 28 April 2024, memiliki lima artikel terpopuler dengan jumlah pembaca paling tinggi. Apa saja artikelnya?

img_title
VIVA.co.id
29 April 2024