Amuk Rumah Adiguna Sutowo, Polisi Segera Panggil Sopir F

Pagar rumah pengusaha Adiguna Sutowo
Sumber :
  • VIVAnews/Nina
VIVAnews - Kepolisian Resor Jakarta Timur mulai menindaklanjuti laporan Vika Dewayanti (45), istri pengusaha Adiguna Sutowo yang kediamannya diamuk wanita misterius pada Sabtu dini hari, 26 Oktober 2013. 

Dihubungi VIVAnews, Minggu 27 Oktober 2013, Safruddin Nur selaku pengacara Vika mengatakan bahwa polisi segera memeriksa dua orang yang diduga paling tahu kejadian tersebut.

"Polisi akan segera memanggil Pak Daryono dan Pak Hendri, mereka akan dimintai keterangan," kata Safruddin.

Dia mengungkapkan, Daryono merupakan sopir dari wanita misterius yang belakangan dikenal dengan inisial F itu. Sedangkan Hendri diketahui merupakan orang suruhan Adiguna yang menjemput F usai mengamuk dan menabrak mobil-mobil mewah pengusaha tersebut.

"Polisi juga segera mengambil mobil yang menabrak," ujarnya.

Mobil Mercedes Benz berpelat nomor FB 712 NDR yang ditumpangi F di Pulomas, Jakarta Timur. Setelah mobilnya mogok itulah, Hendri--orang suruhan Adiguna-- menjemput wanita cantik itu untuk membawanya meninggalkan rumah Adiguna.

Akibat aksi kalap wanita misterius itu, mobil Mercedez hitam keabu-abuan milik Adiguna rusak parah. Bagian belakang mobil ringsek, bemper depan hampir copot, dan kaca spion mobil pecah berantakan. Kap mobil yang sampai terbuka mengindikasikan wanita itu menabrak mobil Adiguna dengan kencang.

Selain itu, pembantu rumah tangga Adiguna mengatakan bahwa mobil Lexus milik majikannya juga disodok-sodok pakai payung oleh pelaku. 
Liverpool Tertahan, Perburuan Gelar Sisakan Arsenal dan Man City?

Pintu pagar rumah yang terbuat dari kayu rusak parah hingga tidak bisa ditutup. Begitu pula dengan pintu dapur.
Menjadi Saksi Perjuangan Tim Bulutangkis Indonesia Rebut Kembali Piala Thomas dan Uber 2024
Pelaku curanmor yang dihabisi warga di Tangerang

Pelaku Curanmor Babak Belur Dihajar Warga Usai Kedapatan Dorong Motor Curian

MS (28), seorang pria di Tangerang, diamuk massa usai kedapatan melakukan tindak pencurian kendaraan bermotor atau curanmor, di Toko Aluminium, di wilayah Kota Tangerang.

img_title
VIVA.co.id
27 April 2024