Kadispen AU: Pesawat F16 TNI Terbakar Saat Akan Terbang

Evakuasi pemadaman pesawat tempur TNI
Sumber :
  • Twitter @windumuktiw
VIVA.co.id
- Kepala Dinas Penerangan TNI AU Marsma TNI Hadi Cahyanto membenarkan peristiwa terbakarnya pesawat tempur F16 di landasan pacu Bandara Halim Perdana Kusuma, Jakarta.


"Benar, pesawat tempur dengan nomor register TS 1643 gagal
take off
dan terbakar di landasan pacu," kata Marsma TNI Hadi Cahyanto kepada
VIVA.co.id
, Kamis 16 April 2015.


Menurut Marsma Hadi, pesawat tempur yang dipiloti Kapten Penerbang Firman Dwi Cahyo gagal terbang dan terbakar sekitar pukul 08.15 WIB.


"Pesawat terbakar di ujung landasan dan kini api sudah dipadamkan," ujar Hadi.
Temui Pimpinan DPR, KSAU Bungkam


DPR: Insiden F-16 Peringatan bagi Indonesia
Saat ini, bangkai pesawat sedang ditarik ke hanggar TNI AU yang berada tak jauh dari lokasi terbakarnya pesawat.

Aksi Heroik Pilot Pesawat Tempur F16 Selamatkan Banyak Nyawa

![vivamore="
Baca Juga
:"]




[/vivamore]
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya