Ini Orang yang Dicurigai Pelaku Pembunuh Anak dalam Kardus

Putri Nur Fauziah
Sumber :
  • Mohammad Nadlir - VIVA.co.id

VIVA.co.id - Sudah hampir sepekan kasus tewasnya Putri, bocah sembilan tahun itu masih belum terungkap. Namun, pihak kepolisian sudah menemukan sedikit titik terang mengenai pengungkapan kasus ini.

Nyawa Putri Melayang di Tempat Seharusnya Dia Bermain

Kapolda Metro Jaya, Inspektur Jenderal Polisi Tito Karnavian, mengatakan, saat ini tim sedang bekerja untuk mengungkap kasusnya.

"Kami sedang mengembangkan DNA. Ini memang bukti yang sangat penting untuk kasus-kasus yang terutama berhubungan dengn masalah kekerasan seksual. Tim sedang bekerja keras, kemudian untuk yang di lapangan masih tetap bekerja, beberapa orang yang sudah kita petakan, masih kita dalami," ujar Tito kepada wartawan di Mapolda Metro Jaya, Kamis, 8 Oktober 2015.

Tito menyebut sudah memeriksa banyak saksi terkait kasus ini. Namun, ada saksi kunci yang diduga sebagai pelaku.

"Ada yang saksi di tempat kejadian cukup banyak, tapi yang beberapa saksi yang dicurigai lebih kurang ada tiga orang ya. Sedang kita dalami," kata Tito.

Mengenai apakah ada saksi lain yang bakal diperiksa, Tito enggan menjelaskannya lebih lanjut. "Saya prinsip bahwa langkah-langkah yang dilakukan tim sudah cukup baik, tim sudah melakukan pemeriksaan olah TKP, melibatkan puslabfor, melibatlan laboratorium, alat kedokteran untuk memeriksa DNA itu sudah cukup bagus langkah-langkahnya," ucap dia.

Selain itu, kata Tito, olah TKP terhadap sisa-sisa dari kardus juga tengah diteliti dengan sungguh-sungguh.

"Jadi saya tidak mau berkomentar terlalu rinci rentang langkah-langkah ini.  Kalau saya bicara seperti ini kepada teman-teman media, nanti kan tersangka mendengar langkah kita apa. Kita atur supaya strategi penyidikan yang tidak boleh dibaca secara detil," ungkapnya.

Tito menuturkan, kesulitan yang utama adalah mencari alat bukti terutama DNA.

"Yang kedua ini kan lokasi di sana kan relatif cukup banyak. Puluhan ribu masyarakat yang ada disekitar itu. Kita mau menzoom in mencari orang yang tepat. Ini kan harus hati-hati," kata Tito.

Sebelumnya, Putri bocah malang usia 9 tahun yang itu ditemukan tewas dalam kondisi tertekuk di dalam kardus. Dalam kondisi tanpa busana, mulut dan bagian organ vitalnya mengeluarkan darah.

Untuk penyelesaian kasus ini, Polsek Kalideres bersama aparat Polres Metro Jakarta Barat telah didukung oleh Polda Metro Jaya untuk secepatnya menemukan sang pelaku pembunuh bocah kelas II SD tersebut.

Rekonstruksi: Agus Buang Jasad Putri dengan Sepeda Motor
Rilis Pembunuhan Bocah Dalam Kardus

Pembunuh Bocah dalam Kardus Segera Diadili

Kejaksaan sudah menyatakan berkas Agus sudah lengkap

img_title
VIVA.co.id
9 April 2016