Tak Ada yang Tewas, 2 Perampok Pondok Indah Digiring Polisi

Polisi membawa masuk seorang pelaku perampokan di Pondok Indah, Sabtu (2/9/2016)
Sumber :
  • VIVA.co.id/Foe Piece

VIVA.co.id – Setelah berjam-jam melakukan upaya pembebasan, polisi akhirnya berhasil mengeluarkan sandera dari cengkeraman perampok di Jalan Bukit Hijau IX Nomor 17, Pondok Indah, Jakarta Selatan. 

Tampang Koboi Paruh Baya Penodong Kuli Bangunan di Pondok Indah

Kedua pelaku ternyata masih hidup. Mereka kemudian digiring polisi dengan dua mobil yang berbeda. Keduanya diangkut dengan menggunakan mobil jenis Sport Utility Vehicle (SUV). Kepolisian bersenjata lengkap mengawal kedua orang pelaku hingga masuk ke dalam mobil berkelir hitam milik polisi.

Sebelum disergap, polisi nampak tak lelah meminta keduanya untuk menyerahkan diri. Sejumlah tembakan sempat terdengar, sebelum akhirnya para sandera dibebaskan. Pengepungan dilakukan tak hanya dari bagian depan rumah saja, namun dari berbagai penjuru, termasuk bagian belakang rumah.

Koboi yang Todong Pistol ke Kuli Bangunan di Pondok Indah Ditangkap

Sementara itu, hingga kini korban masih dilakukan penanganan medis. Para korban yang terdiri dari suami-istri dan dua anaknya nampak trauma berat serta ketakutan dan kelelahan. Dari informasi yang berhasil dihimpun, salah seorang korban bernama Asep Sulaiman.

Dia merupakan salah seorang mantan pekerja Exxon Mobil, yang baru saja pensiun. Selama ini, korban bersama istri dan anaknya memang telah lama tinggal di kawasan tersebut.

Apartemen Berkonsep Resort di Jaksel Dibangun, Intip Fasilitasnya
Kecelakaan akibat tertimpa pohon tumbang

Wanita Pemotor Tewas Seketika Ditimpa Pohon Tumbang di Pondok Indah

Kanit Laka Lantas Jakarta Selatan AKP Sigit mengatakan, kejadian wanita tewas tersebut dilaporkan saat kondisi hujan cukup deras dan angin yang bertiup kencang.

img_title
VIVA.co.id
17 Februari 2022