Warga ke Djarot: Kami Jangan Digusur Pak

Djarot Saiful Hidayat di Menteng Atas, Setia Budi, Jakarta Selatan.
Sumber :
  • VIVA.co.id/ Ade Alfath.

VIVA.co.id - Kedatangan calon Wakil Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat ke Menteng Atas, Setia Budi, Jakarta Selatan, dimanfaatkan warga untuk mengadukan sejumlah persoalan. Salah satunya yaitu masalah banjir yang kerap melanda wilayah itu.

Megawati Kantongi 8 Nama Cagub DKI, Ahok Kemana?

Seorang warga bernama Marjo menuturkan bahwa anak sungai Ciliwung yang membelah wilayah Setia Budi mengalami pendangkalan dan kerap meluap jika hujan lebat. Dia meminta agar ada pengerukan secara berkala.

"Kami minta tolong dikeruk secara periodik, karena kali ini mengampu tiga wilayah, Menteng Atas, Menteng Pulo dan Saharjo. Biasanya di sini kalau hujan sering banjir," kata Marjo.

Politikus PDIP Sebut Ahok dan Anies Berasal dari Akar Rumput Berbeda

Menanggapi hal itu, Djarot pun setuju dan berjanji melakukan pengerukan dua kali setahun. Tapi, dia juga meminta agar masyarakat tertib membuang sampah.

"Masyarakat harus bantu kami menata lingkungan, bukan hanya di Menteng Atas, tapi semua saluran di DKI akan dikeruk secara periodik," ujarnya.

Golkar Sambut Baik PAN Jagokan Ridwan Kamil di Pilgub Jakarta 2024

Tidak hanya soal banjir, tapi masyarakat juga mengadu soal penggusuran. Neni, warga lainnya menyebut ada isu penggusuran di wilayah mereka. "Kami jangan digusur Pak," ujarnya.

Menurut Djarot, tidak ada rencana penggusuran di wilayah Menteng Atas dan sekitarnya. Djarot menduga isu penggusuran itu disebarkan oknum tidak bertanggung jawab.

"Siapa yang mau gusur? Itu namanya hoax. Kami merelokasi mereka yang di kolong jembatan dan bantaran sungai. Di sini gak mungkin, ini bukan di bantaran sungai. Jadi jangan percaya info tidak benar," kata dia.

Ketua DPP PDIP, Eriko Sotarduga (kanan) Konferensi Pers di DPP PDIP.

Bocoran Nama Cagub DKI dari PDIP

Ketua DPP PDI Perjuangan (PDIP), Eriko Sotarduga menyebut ada delapan nama calon Gubernur (cagub) yang sudah dikantongi Ketua Umum Megawati Soekarnoputri untuk berkontest

img_title
VIVA.co.id
16 Mei 2024