Sebulan Dipenjara, Seperti Ini Rona Wajah Ahok Sekarang

Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Ubaidillah

VIVA.co.id – Sudah sebulan sudah Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok menghuni salah satu bilik sel di Rumah Tahanan Markas Korps Brimob, Kelapa Dua, Kota Depok, Jawa Barat.

Banyak pihak yang mau tahu bagaimana kondisi Ahok di tempat barunya itu setelah diputus bersalah, oleh Majelis Hakim Pengadilan Negeri, Jakarta Utara, karena dituduh menista agama.

Nana Riwayati, kakak angkat Ahok baru saja mengunjungi mantan Gubernur DKI Jakarta ini di ruang tahanannya, Kamis, 8 Juni 2017. Nana mengatakan, dia menemui Ahok untuk menyerahkan surat undangan buka puasa bersama. 

"Aku enggak mengerti, soal hukum ya. Soalnya itu sudah yang pegang. Ini cuma ngantar surat undangan buka puasa," kata Nana di Balai Kota Jakarta.

Menurut Nana, dari pertemuannya itu, terlihat kondisi tubuh Ahok lebih kurus dari sebelum dijebloskan ke penjara. Tapi, rona wajah Ahok kini terlihat lebih fresh alias segar. Berbeda dengan saat dia menjalani proses hukum di pengadilan dan mengikuti pencalonan diri di Pilkada DKI 2017.

Nana mengatakan, di dalam sana, Ahok lebih sering berolahraga, salah satu kegiatannya yang dilakukannya secara rutin setiap hari, ialah mengangkat barbel.

"Banyak olahraga dan lebih fresh. Dia punya banyak waktu. Olahraga pernapasan katanya, yang angkat-angkat barbel, keseimbangan," ujarnya. 

Selain itu, Nana menuturkan, Ahok juga banyak menghabiskan waktu di penjara dengan membaca dan membalas surat-surat dari masyarakat Indonesia yang ingin berkomunikasi untuk mengetahui kondisinya. "Yang kirim surat kan banyak banget sekarang," kata dia. 

2 Alasan PDIP Jagokan Ahok Kembali Pimpin Jakarta 2024

Ahok resmi ditahan pada 9 Mei 2017 di Rumah Tahanan Cipinang, Jakarta Timur, tapi sehari berikutnya, penahanan Ahok dipindah ke Rutan Mako Brimob.
 

Komut Pertamina Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok.

Ahok Sebut Pertamina Bisa Tetap Untung Bila Tak Naikkan Harga BBM 2022

Ahok berharap, subsidi BBM yang diberikan Pemerintah dievaluasi dari yang tadinya ke produk, jadi langsung ke penerima.

img_title
VIVA.co.id
11 Februari 2022