Antrean di Cikarang Utama Biang Macet Tol Arah Cikampek

Antrean kendaraan di gerbang tol Cikarang Utama.
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Rosa Panggabean

VIVA.co.id - Arus lalu lintas sejumlah tol di wilayah Jakarta dan sekitar yang mengarah ke kawasan Cikampek dilaporkan padat pada hari kedua Idul Fitri, Senin siang, 26 Juni 2017.

Berdasarkan informasi yang disampaikan sejumlah warga pengguna tol melalui akun Twitter Traffic Management Center Kepolisian Daerah Metropolitan Jakarta Raya, @TMCPoldaMetro, arus lalu lintas di titik-titik itu sudah padat sejak dini hari.

Sejumlah titik tol di Jakarta menuju arah Cikampek yang ramai hingga padat merayap terpantau, di antaranya, Tol Cikarang, Tol Cikarang Utama, Tol Karawang, Tol Karawang Barat, Tol Cawang, Tol Tambun, dan lain-lain. Sejumlah tol di luar Jakarta, misal, Tol Cileunyi, juga teramati padat.

Pada Senin siang, kepadatan lalu lintas masih tampak sejumlah ruas tol yang mengarah ke Cikampek, di antaranya, Kilometer 5, Kilometer 7, Kilometer 9, dan Kilometer 19. Arus tersendat itu akibat antrean panjang di Gerbang Tol Cikarang Utama, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat.

KNKT Ungkap Penyebab Kecelakaan Grand Max di Km 58 Tol Japek Gegara Sopir Bekerja Melebihi Waktu
Jasa Marga Sebut Contraflow Diberlakukan di Jalan Tol Jakarta-Cikampek Siang Ini
Pengemudi mobil Fortuner berinisial PWGA yang bersikap arogan dan menggunakan pelat dinas TNI palsu (berbaju tahanan warna oranye) di Polda Metro Jaya, Kamis, 18 April 2024

Polisi Sebut Pengemudi Mobil Fortuner Arogan Ditangkap Saat Sembunyi di Rumah Kakaknya

Polda Metro Jaya koordinasi Mabes TNI melakukan penyelidikan dan berhasil menemukan pengemudi Fortuner itu.

img_title
VIVA.co.id
18 April 2024