Anies dan Riza Positif COVID-19, Said Didu: Semoga Tak Ada Ide Plt

Mantan Sekretaris Kementerian BUMN Said Didu (Foto ilustrasi)
Sumber :
  • Twitter: Said Didu

VIVA - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dan Wakil Gubernur Ahmad Riza Patria positif terkena virus corona alias COVID-19. Sejumlah pihak pun memberikan tanggapan atas situasi tersebut, termasuk mantan Sekretaris Kementerian BUMN Muhammad Said Didu.

Geger Vaksin COVID-19 AstraZeneca, Ketua KIPI Sebut Tidak ada Kejadian TTS di Indonesia

"Semoga tdk muncul ide penunjukan plt Gubernur DKI dari "penguasa"," tulis Said Didu di Twitter melalui akunnya, @msaid_didu, Selasa, 1 Desember 2020.

Baca juga: Anies: Doakan Kami agar Bisa Cepat Pulih

Cak Imin Terbuka Bila Anies Baswedan Maju Pilkada Jakarta Lewat PKB, juga Siapkan Ida Fauziah

Said menanggapi cuitan warganet lainnya, @iSpuks yang mengungkapkan bahwa kondisi Jakarta tidak normal.

"Wah DKI jakarta gawat. Sekda udag gak ada, wagub kena dan sekarang Pak Gub juga. Stay safe, everyone," tulis dia.

Surya Paloh Blak-blakan Ungkap Alasan Tak Hadiri Acara Pembubaran Timnas Amin

Selain itu, Said Didu juga mendoakan kesembuhan untuk Anies. Hal yang sama juga disampaikan sejumlah tokoh dan politikus seperti politikus Partai Gerindra Fadli Zon, politikus PKS, Hidayat Nur Wahid, Mardani Ali Sera dan lain-lain.

"Semoga lekas pulih Mas @aniesbaswedan & Bang Riza serta semua yg sedang menderita Covid-19. Terkena penyakit ini bukan aib, justru kita butuh transparansi dari penderita agar rantai penyebaran dapat diputus. Jgn pernah bosan utk selalu menerapkan protokol kesehatan dmn pun berada," tulis Mardani lewat akun Twitternya, @MardaniAliSera. (ren)

Capres nomor urut satu, Anies Baswedan di Nasdem Tower, Jakarta Pusat, Jumat, 22 Maret 2024

Anies soal Tawaran Bikin Partai Perubahan: Itu Kreativitas Orang di Medsos

Anies Baswedan, mantan calon presiden dari Koalisi Perubahan, membantah kabar soal tawaran pembentukan Partai Perubahan dengan logo burung hantu,

img_title
VIVA.co.id
5 Mei 2024