Medan PPKM Level III, Walkot Bobby Izinkan Bioskop Dibuka hingga PTM

Wali Kota Medan, Bobby Nasution.
Sumber :
  • VIVA/Putra Nasution

VIVA – Wali Kota Medan, Muhammad Bobby Afif Nasution mengizinkan bioskop di Kota Medan untuk kembali beroperasi atau dibuka untuk umum. Hal itu merupakan dampak turunnya status Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) di Kota Medan dari level IV menjadi level III. 

Film Badarawuhi di Desa Penari Bakal Tayang di 28 Negara Bagian AS

"Bioskop juga sudah kita perbolehkan," ucap Bobby kepada wartawan di Kota Medan, Rabu, 22 September 2021.

Namun, menantu Presiden, Joko Widodo ini mengungkapkan ada persyaratan dan ketentuan yang harus diikuti oleh pengelola bioskop dan pengunjung.

Film Tuhan Izinkan Aku Berdosa Umumkan Tanggal Tayang

"Harus ada Prokes, tapi tidak ada jual makan, minum di dalamnya. Anak di bawah usia 12 tahun tidak boleh masuk. Enggak boleh diajak nonton," jelasnya.

Suami Kahiyang Ayu ini menjelaskan, Pemko Medan terlebih dahulu akan melakukan sosialisasi kepada manajemen dan pengelolaan bioskop di Kota Medan. Khususnya terkait syarat dan ketentuan beroperasi kembali bioskop.

Anak Buah Bobby Nasution Ditunjuk Jadi Pj Bupati Deli Serdang

"Nah ini, yang perlu disosialisasikan dulu nanti kita komunikasikan sama pemilik mall, ataupun bioskopnya. Penonton juga harus menunjukkan aplikasi PeduliLindungi," katanya.

Selain bioskop, Bobby juga mengizinkan Pembelajaran Tatap Muka (PTM) di sekolah di Medan. Namun, dilaksanakan atau digelar secara terbatas.

"Sudah boleh, sekolah tatap muka terbatas," sebutnya.

Baca juga: Curhat Peternak Ayam ke Jokowi, Rugi 3 Tahun hingga Harga Pakan Tinggi

Bobby Nasution menjelaskan, untuk PTM di sekolah di Kota Medan akan dipersiapkan segalanya. Baik infrastruktur protokol kesehatan (Prokes) hingga guru dan pelajarnya sudah dilakukan vaksinasi.

Dengan itu, Bobby mengungkapkan langkah-langkah dilakukan Pemkot Medan harus dilakukan secara matang. Kemudian, dilaksanakan PTM dengan baik dan mengikuti Prokes secara ketat.

"Semuanya perlu persiapan yang matang. Baik itu sekolah tatap muka. Kemarin sudah dilihat ketika penurunan kasus Covid di Kota Medan. Kita gencar melakukan vaksinasi untuk adik-adik, anak-anak kita yang umurnya sudah diperbolehkan yang SMP, kita langsung vaksin," ucap Bobby.

Bobby menjelaskan, aturan PTM di sekolah. Setiap kelas hanya boleh diisi 25 persen dari jumlah muridnya. Dengan waktu belajar yang ditetapkan dan bergantian.

"Tentunya ini perlu persiapan hanya boleh satu kelas 25 persen. Kalau dihitung hanya 8 sampai 10 (murid). Bahkan ada yang 5 murid dalam satu kelas," tuturnya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya