Saat Kapolres Tenangkan Massa Aksi yang Demo Pengusutan Kasus Korupsi

Kapolres Situbondo AKBP Andi Sinjaya di tengah-tengah massa yang unjuk rasa
Sumber :
  • Humas Polres

VIVA – Aparat gabungan TNI, Polri dan Polwan serta Brimob Polda Jatim dikerahkan untuk mengamankan unjuk rasa yang digelar Ikatan Masyarakat Situbondi Anti Korupsi (Imsak). Aksi yang berlangsung di tiga lokasi berbeda sempat terjadi ketegangan. 

DPR: Revisi UU Polri Terkait Perpanjangan Batas Usia Pensiun Anggota

Diketahui, tujuan massa beraksi adalah mendukung pengusutan kasus dugaan korupsi penyusunan UKL UPL dana Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN) sebesar Rp 249 miliar yang ditangani pihak penyidik Kejaksaan Negeri Situbondo.

Kapolres Situbondo AKBP Andi Sinjaya

Photo :
  • Humas Polres
Pengakuan Ojol Curi Velg-Ban di ITC Cempaka Mas, 62 Kolonel TNI Pecah Bintang

Kapolres Situbondo AKBP Andi Sinjaya hadir di tengah-tengah peserta aksi memberikan imbauan-imbauan yang humanis dan simpatik agar dalam menyampaikan aspirasi dilakukan dengan damai dan tidak timbul aksi anarkis. Serta mengingatkan agar tetap mematuhi protokol kesehatan karena situasi ditengah pandemi Covid-19.

“Upaya persuasif dikedepankan dalam mengawal dan mengamankan kegiatan unras tersebut, bagaimanapun peserta unras adalah bagian dari masyarakat yang memiliki hak untuk menyampaikan aspirasi dan dilindungi oleh undang-undang “ kata Andi Sinjaya.

4 Fakta Menarik Brigjen TNI Aulia Dwi Nasrullah, Jenderal Bintang 1 Termuda Saat ini

Eks Kapolres Enrekang ini menyebut, peserta aksi ditemui langsung oleh pihak terkait di antaranya di Kejakasaan ditemui oleh Plt Kasubsie A intel Tri Yudha Wardhana, di Pemkab ditemui oleh Sekda Syaifullah dan di DPRD Situbondo ditemui oleh Ketua DPRD Edy Wahyudi.

Unjuk rasa akhirnya berlangsung aman dan kondusif. Usai menyampaikan orasi para peserta membubarkan diri dengan tertib.

Tim Gabungan TNI, Polri, BSSN untuk Pengamanan WWF Ke-10

Begini Ketatnya Pengamanan World Water Forum di Bali

Guna mengamankan event World Water Forum (WWF) ke-10 yang digelar di Bali, bakal ada tiga ring pengamanan.

img_title
VIVA.co.id
18 Mei 2024