Kakek 90 Tahun Nikahi Gadis 28 Tahun Mantan Kakak Iparnya Viral

Kakek 90 tahun di Kolaka Utara nikahi perempuan 28 tahun jadi viral
Sumber :
  • Facebook/Istimewa

VIVA – Viral di media sosial seorang kakek berusia 90 tahun di Kolaka Utara, Sulawesi Tenggara (Sultra) menikahi kakak iparnya yang berusia 28 tahun. Pria lanjut usia (Lansia) itu bernama Paduai dan mantan kakak ipar yang dinikahi bernama Shintia.

Diduga Selingkuh Andrew Andika Sempat Janji Gak Ulangi, Istri: Baru 2 Hari Kamu Berulah Lagi!

Pernikahan kakek Paduai dengan mantan kakak iparnya itu diketahui berlangsung di Desa Puumbolo, Kecamatan Wawo, Kolaka Utara, Selasa 14 Juni 2022.

Diketahui Paduai sebelumnya lebih dulu menikahi adik Shintia yang bernama Shinta (25) namun belakangan mereka bercerai. Sementara, pernikahan antara kakek Paduai dan iparnya itu pun langsung menjadi viral setelah diunggah ke media sosial.

Suami Mutilasi Istri di Ciamis, Pelaku Sempat Tanya Kondisi Korban Saat Pemeriksaan Kejiwaan

Informasi pernikahan mereka diunggah oleh salah satu akun di Facebook yang menjadi viral dan mendapat beragam tanggapan netizen.

Bisa kayaknya jdi judul film Indosiar, Mantan suami adekku jadi suamiku,” tulis akun Facebook @Fatmalha Fatta dalam unggahannya.

Suami yang Mutilasi Istri di Ciamis Sudah Kooperatif tapi Hasil Tes Kejiwaan Belum Ada

Dalam video tersebut, turut sang adik hadir menemani kakaknya yang dinikahi oleh mantan suaminya tersebut. Ia juga bahkan terlihat sesekali memperbaiki letak gaun pengantin kakaknya.

“Ini mantan istri, ini lagi jadi istri, kakak lagi jadi istri, ini mantan istri adek,” ujarnya sambil menyorot wajah kakak-beradik tersebut secara bergantian.

Kepala Desa Puumbolo Kecamatan Wawo Arqam yang dikonfirmasi awak media membenarkan pernikahan pasangan yang terpaut umur cukup jauh tersebut. Dia menyebut bahwa pernikahan keduanya sudah disepakati oleh keluarga masing-masing mempelai. Bahkan, kata Arqam, dirinya sudah memastikan kepada kedua belah pihak sebelum melaksanakan ijab kabul.

"Alhamdulillah semua keluarga setuju. Waktu pelamaran saya hadir, saya kasi duduk semua keluarga masing-masing, saya sampaikan apakah sudah siap menikah dan semua setuju," ujar Arqam kepada awak media, Sabtu 18 Juni 2022.

Lebih lanjut, Arqam juga mengaku tak menyangka pernikahan warganya itu menjadi heboh di sosial media. Dia menyebut bahwa kakek Paduai menikahi iparnya Shintia hanya dengan mahar seperangkat alat salat dan uang tunai Rp5 juta.

"Alasannya karena cinta dan harapan anak-anak haji Paduai biar ada yang rawat layaknya suami istri di masa tuanya," kata dia lagi.


 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya