Beredar Nama di Kementan Diduga Terseret Kasus Korupsi, KPK Bilang Begini

Juru bicara KPK Ali Fikri
Sumber :
  • VIVA/Ilham

JakartaKomisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menyebutkan bahwa saat ini pihaknya masih melakukan proses penyelidikan, dalam kasus dugaan korupsi yang ada di Kementerian Pertahanan (Kementan) Republik Indonesia (RI).

ICW Setor 20 Rekomendasi Nama Pansel Capim KPK ke Presiden Jokowi

Diketahui, beredar bahwa nama Menteri Pertahanan (Mentan) RI Syahrul Yasin Limpo ikut terseret dalam dugaan kasus korupsi di Kementan RI.

Kepala Bagian Pemberitaan KPK, Ali Fikri mengatakan bahwa benar tengah ada proses meminta keterangan dari pihak Kementan RI.l atas dugaan kasus korupsi.

KPK Siap Hadapi Gugatan Praperadilan Sekjen DPR RI

"Sejauh ini yang kami ketahui benar tahap proses permintaan keterangan kepada sejumlah pihak atas dugaan korupsi di Kementan RI," ujar Ali kepada wartawan pada Rabu 14 Juni 2023.

Auditorium Kementerian Pertanian RI

Photo :
  • VIVA.co.id/Syaefullah
Heran Pembelian Durian Ratusan Juta, SYL Mengaku Keluarganya Tak Suka: Demi Allah Rasulullah

"Ini sebagai tindak lanjut laporan masyarakat yang diterima KPK sehingga kemudian KPK tindaklanjuti pada proses penegakan hukum," lanjutnya.

Namun demikian, Ali masih belum merincikan lebih jauh soal dugaan keterlibatan Syahrul. Pasalnya, status dugaan korupsi di Kementan RI saat ini masih proses penyelidikan.

"Karena masih pada proses penyelidikan tentu tidak bisa kami sampaikan lebih lanjut," ucap Ali.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya