Daftar Pertama Capres-Cawapres, Massa Pendukung Amin Mulai Padati KPU

Massa Pendukung Anies-Cak Imin di KPU RI
Sumber :
  • VIVA/ Yeni Lestari

Jakarta - Pendaftaran calon presiden (capres) dan calon wakil presiden (cawapres), di Komisi Pemilihan Umum (KPU), yang terletak di Jalan Imam Bonjol, Menteng Jakarta, dimulai hari ini, Kamis, 19 Oktober 2023. Pasangan dari Koalisi Perubahan, Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar, menjadi pendaftar pertama sebagai capres-cawapres. Sementara pasangan Ganjar Pranowo dan Mahfud MD yang diusung PDIP mendaftar setelahnya.

Berdasarkan pantauan VIVA di kantor KPU RI, polisi telah menutup Jalan Imam Bonjol atau akses ke KPU. Nampak ratusan personil kepolisian juga bersiaga di depan kantor KPU RI tersebut. 

Massa Pendukung Anies-Cak Imin di KPU RI

Photo :
  • VIVA/ Yeni Lestari

Sementara itu, nampak rombongan massa dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) sudah memenuhi Jalan Imam Bonjol. Mereka menyuarakan dukungan terhadap pasangan Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar alias Cak Imin (Amin).

"Amin, amin, amin," kata para pendukung dari PKB.

Di sisi lain, pendukung pasangan Amin dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS) juga turut memenuhi Jalan Imam Bonjol. Mereka sempat berjoget dan menyuarakan dukungan terhadap pasangan AMIN.

Sebelumnya diberitakan, tahapan pendaftaran capres dan cawapres ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) dimulai pada Kamis hari ini, 19 Oktober 2023. Pendaftaran akan berlangsung hingga sepekan ke depan.

Pasangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar alias Cak Imin yang diusung Koalisi Perubahan untuk Persatuan jadi yang pertama mendaftar ke KPU. Dari agenda, Anies-Cak Imin akan sampai ke gedung KPU sekitar pukul 08.15 WIB.

Pemkot Tangerang Sepakati Dana Hibah Pengamanan Pilkada 2024 Sebesar Rp47 Miliar

Anggota Badan Pekerja Anies-Cak Imin, Lukmanul Khakim menjelaskan rangkaian kegiatan rombongan menuju KPU akan dilakukan dengan mendatangi satu persatu kantor DPP parpol. Anies dan Cak Imin akan berangkat dari kediaman eks Gubernur DKI Jakarta itu di Lebak Bulus, Jakarta Selatan.

"Terus dilanjutkan ke kantor partai pengusung. Ke PKS lanjut ke kantor PKB terus ke Nasdem Tower lanjut ke KPU. Nyampe KPU sekitar jam 8 pagi," kata Lukman saat dikonfirmasi VIVA, Kamis, 19 Oktober 2023.

2nd Nika Kalila Master Swimming Championship 2024: Semangat Sportivitas yang Membara di Bintaro

Ganjar-Mahfud MD Sesi Kedua

Ganjar Pranowo-Mahfud MD

Photo :
  • VIVA/M Ali Wafa
PKS Minta Anies Baswedan Pertimbangkan Peluang Sudirman Said Maju Pilkada Jakarta

Poros koalisi pengusung Ganjar Pranowo-Mahfud MD juga akan mendaftarkan capres dan cawapresnya ke KPU pada Kamis siang nanti sekitar pukul 11.00 WIB. Dari agenda yang diterima VIVA, massa dari elemen kader parpol pengusung, relawan, dan Tim Pemenangan Nasional TPN berkumpul di tiga titik.

Untuk titik kumpul pendukung, Taman Menteng dan Taman Lawang. Sementara, pasangan calon Ganjar dan Mahfud MD akan berada di Tugu Proklamasi.

Adapun para ketua umum dan sekjen parpol langsung berkumpul di Kediaman Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri, Jalan Teuku Umar 27 Menteng, Jakarta Pusat.

Lalu, rombongan Ketum dan Sekjen parpol pengusung akan bergerak mendahului ke KPU RI sebelum rombongan paslon dan massa. Kemudian, Ganjar-Mahfud aka bergerak dari Tugu Proklamasi.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya