Aiman Cerita Detik-detik Didatangi Polisi Tengah Malam Bawa Surat Panggilan

Aiman Witjaksono jelaskan alasannya mantap memeluk Islam
Sumber :
  • YouTube: kasisolusi

JakartaJuru Bicara TPN Ganjar Pranowo-Mahfud MD, Aiman Witjaksono menceritakan pengiriman surat panggilan dari Polda Metro Jaya pada malam hari sekitar jam 23.50 WIB. Menurut dia, pengiriman surat tersebut sangat tidak wajar karena mengganggu keluarganya yang sudah istirahat.

Istri Fredy Pratama Bakal Dimiskinkan Kepolisian Thailand

“Jelas itu jam menurut saya jam tidak wajar untuk mengantarkan undangan, untuk bertamu. Anak saya masih usia SMP dan SD, tentu terbangun dan kaget nanya kepada ibunya siapa yang ngebel,” kata Aiman di Jakarta pada Kamis, 30 November 2023.

Aiman Witjaksono

Photo :
  • Instagram @aimanwitjaksono
Polisi Bongkar Modus Peretasan WhatsApp dari Facebook

Kemudian, kata Aiman, istrinya langsung menjawab kalau yang bertamu malam-malam itu dari pihak Kepolisian Republik Indonesia (Polri). Sehingga, Aiman menyebut keluarganya terkejut dengan kedatangan polisi tengah malam itu.

“Ibunya menjawab ini dari pihak kepolisian. Tentu dia terkejut untuk menyampaikan surat itu. Itulah fakta yang terjadi,” ujarnya.

Polisi Amankan Sejumlah Orang Buntut Mahasiswa Unpam Digeruduk Warga saat Ibadah

Makanya, ia heran apakah tidak ada wakttu lain untuk mengantarkan surat panggilan klarifikasi dari Polda Metro Jaya tersebut. Makanya, Aiman menyebut tim kuasa hukum juga mempertanyakan pengiriman surat tersebut pada malam hari.

“Saya pikir apakah tidak ada waktu lain untuk mengantarkan surat. Itu pertanyaan saja dan itu juga pertanyaan tim hukum. Karena kalau kita mau bertamu, tentu di atas jam 9 malam saja sudah enggak nyaman. Apalagi ini menjelang tengah malam 23.50 jelang jam 24.00 WIB,” ungkapnya.

Sebagai informasi untuk saling mengingatkan

Aiman mengaku apa yang disampaikan terkait aparat yang tidak netral pada Pemilu 2024, sebagai peringatan. Bahkan, Aiman juga berharap informasi yang diterimanya terkait ketidaknetralan aparat pada Pemilu 2024 itu salah.

“Apa yang saya sampaikan sebenernya sederhana. Yang saya sampaikan adalah berupa peringatan sebenarnya, bahwa saya mendapatkan informasi soal A, B, C. Dan di ujungnya saya katakan, mudah-mudahan informasi yang saya terima ini salah. Artinya apa di situ, ini hanya untuk mengingatkan,” ungkapnya.

Ilustrasi Polri.

Photo :
  • Istimewa

Oleh karena itu, Aiman juga tidak menyangka sama sekali kalau ini kemudian berlanjut panjang sekali seperti ini, sampai ke proses hukum. Bahkan, kata dia, ada 6 pelapor yang semuanya melaporkan pada hari yang sama. 

“Tapi apapun itu, semua ini harus saya jalani dan sebagai warga negara tentu saya akan mematuhi peraturan perundang-undangan yang berlaku. Setiap apa yang saya sampaikan itu, tentu saya berharap bahwa ketika mengingatkan itu bagian dari proses demokrasi kita, tentu demokrasi itu yang tetap harus kita jaga,” pungkasnya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya