Seorang Nelayan Digigit Hiu di Perairan Lahewa Nias Utara

Yatani Harefa, nelayan digigit hiu di perairan Lahewa, Kabupaten Nias Utara
Sumber :
  • Dok Basarnas Nias

Sumatera Utara –  Seorang nelayan bernama Yatani Harefa alias Ama Ica (34), dilaporkan mengalami luka berat, usai tubuhnya digigit ikan Hiu saat melaut di perairan Lahewa, Kabupaten Nias Utara, Sumatera Utara.

Sandiaga Uno Dukung Bobby Nasution di Pilgub Sumatera Utara 2024

Berdasarkan informasi diperoleh bahwa korban, yang merupakan warga Desa Sifahandro, Kecamatan Sawo, Kabupaten Nias Utara, melakukan aktivitas pencarian ikan bersama sejumlah rekannya sesama nelayan, Jumat 8 Desember 2023. 

Yatani merupakan nelayan yang menangkap gurita dengan cara tradisional. Saat melakukan penyelaman hingga ke dasar laut, tiba-tiba datang seekor ikan hiu yang langsung diterkam dan menggigit tubuh korban.

Demokrat Yakin Bobby Nasution Bisa Menang di Pilgub Sumut Meski Lawannya Ahok

Yatani Harefa, nelayan digigit hiu di perairan Lahewa, Kabupaten Nias Utara

Photo :
  • Dok Basarnas Nias

Yatani sempat kesakitan langsung dievakuasi rekannya naik ke permukaan laut dan diangkat ke kapal kayu milik mereka. Selanjutnya, dilarikan ke Pelabuhan Lahewa.

Polisi Sebut Pria Paruh Baya di Simalungun Ditembak OTK dari Jarak 10 Meter

Dengan mobil ambulans, korban di bawa ke Puskesmas Lahewa. Namun, kondisinya cukup parah, Yatani dirujuk ke RSUD Thomsen Nias di Gunungsitoli, untuk mendapatkan perawatan intensif.

"Iya ada nelayan terkena gigit Hiu, hanya saja kita tidak turun ke lokasi. Karena korban sudah dievakuasi nelayan lainnya," ucap Humas Basarnas Nias, Asanimu Waruwu saat dikonfirmasi VIVA Medan, Senin 11 Desember 2023.

Korban mengalami luka berat di bagian dada kiri hingga perut, tampak bekas gigitan ikan hiu, yang belum diketahui jenisnya itu. Begitu juga, tangan bagian kiri Yatani mengalami luka. Dimana, luka dialami korban sobek dan dagingnya terlihat keluar.

"Korban selamat dan dirawat di rumah sakit saat ini. Basarnas sudah menerima informasi itu," tutur Asanimu.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya