Bule Lansia Asal Australia Tewas Terjatuh dari Tangga saat Menikmati Suasana Pantai Sindhu di Sanur

Lokasi terjatuhnya Bule lansia asal Australia, di Sanur, Bali
Sumber :
  • VIVA.co.id/Maha Liarosh (Bali)

Bali Bule perempuan lanjut usia (Lansia) berkebangsaan Australia, Rita Myrellubin (77)  tewas terjatuh dari tangga yang menjadi akses menuju Pantai Sindhu, Sanur, Bali, Minggu  (31/3/2024).

Dugaan Penyebab Anggota Polresta Manado Tewas Bunuh Diri di Dalam Mobil Alphard

Bule itu tewas setelah dirinya kehilangan keseimbangan dan tubuhnya menimpa dinding kaca sebuah toko. 

Akibatnya, korban mengalami luka sayatan kaca yang cukup parah pada lengan kiri dan punggung kiri atas. 

Gegara Syuting Ilegal, Dita Karang Hingga Hyoyeon SNSD Ditahan di Bali

Ilustrasi wisatawan berenang di kawasan Pantai Sanur, Bali

Photo :
  • ANTARA FOTO/Wira Suryantala

Kepala Seksi Humas Polresta  Denpasar AKP I Ketut Sukadi membenarkan, polisi telah menerima laporan peristiwa itu.

Bule Australia Berulah di Bali, Bikin Keributan hingga Aniaya Sopir Travel

"Dilaporkan hari Senin, 1 April 2024 sekira pukul 12.00 WITA, TKP berada di Jalan Pantai Sindhu, Sindhu Beach Market Sanur atau di Kios Tini 61 Kris," kata AKP Sukadi memberikan konfirmasi, Selasa, 2 April 2024.

Kecelakaan yang dialami bule lansia itu terjadi pada Minggu, 31 Maret 2024 siang. Saat berada di pantai, korban ditemani oleh anaknya bernama Louis Jean-Francois Lubin (54).

Sukadi menjelaskan, korban sempat dibawa ke RS Bali Mandara, namun nyawanya tidak tertolong. Luka sayatan itu diduga membuat korban kehilangan banyak darah yang menyebabkan meninggal dunia.

"Anak korban yang melaporkan ke Polsek Denpasar Selatan," kata Sukadi.

Selama berada di Bali, korban bersama anaknya tinggal di Vila Seriska yang berlokasi di jalan Danau Tamblingan No. 19 Sanur,  Denpasar. 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya