BMKG: Kalimantan Diguncang Tujuh Kali Gempa pada 29 Maret-4 April 2024

Ilustrasi petugas BMKG
Sumber :
  • M Nadlir

Banjarmasin - Stasiun Geofisika Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Balikpapan, Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim) mencatat tujuh kali gempa bumi mengguncang wilayah Kalimantan dalam sepekan pada 29 Maret-4 April 2024.

Berdasarkan informasi Stasiun Geofisika Balikpapan yang diterima di Banjarmasin, Kalimantan Selatan, Jumat, tujuh kali gempa tektonik itu berkekuatan di bawah magnitudo 4.

Sebaran gempa bumi itu di antaranya magnitudo 3.0 pada 29 Maret 2024 sekitar pukul 14.54 WITA di lokasi 0.32 LS-117.78 BT di darat pada jarak 59 kilometer arah tenggara Bontang (Kaltim) dengan kedalaman tujuh kilometer.

Seismograf, alat pendeteksi gempa. (Foto Ilustrasi).

Photo :
  • ANTARA/Fahrul Jayadiputra

Gempa magnitudo 2.3 pada 29 Maret 2024, sekitar pukul 15.35 WITA di lokasi 0.86 LU-117.68 BT pada jarak 77 kilometer arah tenggara Kutai Timur (Kaltim) kedalaman 10 kilometer.

Kemudian gempa magnitudo 2.8 pada 31 Maret 2024, sekitar pukul 14.09 WITA di lokasi 3.73 LS-114.78 BT pada pada jarak lima kilometer arah barat laut Tanah Laut (Kalsel) kedalaman 10 kilometer, yang dirasakan dengan intensitas I-II MMI di Pelaihari.

Gempa magnitudo 2.8 pada 2 April 2024, sekitar pukul 22.05 WITA di lokasi 1.38 LS-115.2 BT pada jarak 54 kilometer arah barat laut Tabalong (Kalsel) kedalaman 10 kilometer.

BMKG Ungkap Penyebab Gempa M 5,2 di Selat Lombok

Lalu gempa magnitudo 3.4 pada 3 April 2024, sekitar pukul 14.40 WITA di lokasi 0.32 LS-115.14 BT pada jarak 71 kilometer arah timur laut Barito Utara (Kalteng) kedalaman empat kilometer.

Ilustrasi - Seismograf mencatat getaran gempa.

Photo :
  • ANTARA/Shutterstock/pri.
Gempa Lombok, Dirasakan hingga Bali

Gempa magnitudo 3.3 pada 3 April 2024, sekitar pukul 15.00 WITA di lokasi 2.33 LS-110.66 BT pada jarak 72 kilometer arah barat laut Sukamara (Kalteng) kedalaman 76 kilometer.

Terakhir gempa magnitudo 2.6 pada 4 April 2024, sekitar pukul 13.22 WITA di lokasi 0.99 LU -118.45 BT pada jarak 142 kilometer arah timur laut Bontang (Kaltim) dengan kedalaman 10 kilometer.

Semeru Erupsi dengan Letusan Abu Vulkanik Setinggi 600 Meter, Waspada Awan Panas dan Lahar

BMKG mengimbau masyarakat Kalimantan tetap tenang serta tidak panik ketika terjadi gempa bumi, dan menghindari bangunan yang rawan roboh. (ant)

Kepala BMKG Dwikorita Karnawati menganalisis peta sebaran aliran sungai yang berhulu dari Gunung Marapi dalam rapat koordinasi penanganan dampak bencana banjir lahar dingin di Bukittinggi, Sumatra Barat, Rabu, 15 Mei 2024.

Kepala BMKG Ingatkan Sumatra Barat Harus Segera Miliki Sistem Peringatan Dini Banjir Bandang

BMKG meminta Sumatra Barat segera memiliki sistem peringatan dini bencana banjir bandang ataupun lahar dingin Gunung Marapi yang sangat rawan melanda daerah tersebut.

img_title
VIVA.co.id
16 Mei 2024