Pemerintah Diminta Antisipasi Tsunami Jepang

Gempa bumi dan tsunami di Jepang
Sumber :
  • AP Photo/ Kyodo News

VIVAnews - Partai Golkar menyampaikan keprihatinan yang mendalam atas bencana tsunami yang menghantam Jepang. Golkar mengimbau pemerintah Indonesia dan daerah segera mengambil tindakan mengantisipasi  adanya prediksi ancaman tsunami Jepang menjalar ke Indonesia.

"Kami meminta kepada pemerintah daerah khususnya untuk dapat mengambil langkah-langkah menjaga kemungkinan terburuk," kata Sekretaris Jenderal Partai Golkar, Idrus Marham, dalam perbincangan dengan VIVAnews.com, Jumat 11 Maret 2011.

Menurut Idrus, berdasarkan letak geografis dan informasi dari Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), ada kemungkinan implikasi tsunami Jepang ke beberapa wilayah di Indonesia.

"Seperti di Papua, Papua Barat, Sulawesi Utara, Maluku, dan Nusa Tenggara Barat," kata mantan Ketua Panitia Khusus Angket Bank Century ini.

Idrus menegaskan, Golkar sudah melakukan komunikasi dengan Duta Besar RI untuk Jepang, M Luthfi, untuk menyampaikan kondisi terkini di Negeri Sakura itu. Golkar juga sudah berkomunikasi dengan mantan Ketua Umum Partai Golkar Jusuf Kalla yang saat ini masih berada di Jepang.

"Kondisi Pak Jusuf Kalla dan Pak Luthfi alhamdulillah selamat. Mereka tidak boleh masuk hotel tapi dievakuasi ke tempat tertentu," kata anggota DPR dari Komisi II ini.

5 Tips Ampuh untuk Hilangkan Lemak Perut yang Bikin Susah Gerak

Idrus menegaskan, Ketua Umum Partai Golkar, Aburizal Bakrie, juga sudah berkomunikasi dengan M Luthfi dan Jusuf Kalla.

Gempa berkekuatan 8,9 skala richter yang menghantam timur laut Jepang, menimbulkan gelombang tsunami setinggi 4 sampai 10 meter. Hingga kini, jumlah korban tewas mencapa 19 orang.

Ibu menyusui

5 Rekomendasi Makanan untuk Ibu Menyusui Agar ASI Lancar

Menjaga keseimbangan nutrisi dan asupan makanan sangat penting bagi ibu menyusui. Karena kualitas dan kuantitas ASI (Air Susu Ibu) dapat dipengaruhi beberapa faktor.

img_title
VIVA.co.id
26 April 2024