Aktivitas Kantor-Sekolah di Ambon Belum Pulih

Kerusuhan Ambon
Sumber :
  • ANTARA/Izaac Mulyawan

VIVAnews - Meski jauh lebih baik dari situasi saat bentrok, Minggu 11 September 2011 lalu, kondisi Kota Ambon belum juga normal. Kantor pemerintah tak buka, toko-toko tutup. Murid-murid yang datang ke sekolah terpaksa balik kanan, karena kelas mereka kosong dan guru tak hadir.

Walikota Ambon, Richard Louhenapesy mengatakan, sejumlah sekolah di Kota Ambon untuk sementara diliburkan, secara tentatif. "Sampai situasi dan kondisi Kota Ambon kondusif," kata dia, Selasa 13 September 2011.

Salah satu siswa SMPN 1 Karang Panjang, Ronald Kakisina yang ditemui sekitar pukul 10.00 WIT mengaku terpaksa pulang. Sebab, tak ada aktivitas belajar di sekolahnya, "Hanya sekitar 10 siswa yang hadir, kami memilih pulang ke rumah," tambah dia.

Tak hanya sekolah, kantor-kantor pemerintah di Ambon juga diliburkan sementara. Sebelumnya, Wakil Walikota Ambon, Sam Latuconsina menyatakan, sampai saat ini belum ada  aktivitas perkantoran pada lingkup Pemerintah Kota  Ambon. "Aktivitas PNS kembali berlangsung menunggu  instruksi dari walikota dan wakil walikota," kata dia, Selasa 13 September 2011.

Meski tak meletup, masih ada riak-riak di Ambon.  Senin pagi, pukul 10.00 WIT berlangsung pertemuan antara Kapolres Ambon, AKBP Djoko Susilo, Dandim 1504, Letkol Inf J.L Lumbantroruan, walikota ambon, Richard Louhenapesy dan pendeta jemaat rehoboth, Roni Likumahua dan tokoh masyarakat. Pertemuan berlangsung di rumah salah satu warga yang terletak di depan gereja Rehoboth, kawasan Batu Gantung, Kelurahan Wainitu, Kecamatan Nusaniwe, Kota Ambon

Pertemuan berlangsung terkait insiden terbakarnya rumah salah satu warga di kawasan Batu Gantung

Komandan Kodim Nusaniwe, Kapten Czi Ari Lenggono mengatakan, saat ini ada penambahan pasukan di kota Ambon, dari Kodam Patimura. Sementara, ada 38 personel polisi yang ditempatkan dari satuan Sabhara Polda Maluku. Dengan demikian di lokasi perbatasan Waringin-Batu Gantung ada 150 personel TNI dan polisi yang berjaga. (Laporan: Dianthi | Ambon, umi)

Alfeandra Dewangga Tiba di Paris, Gimana Kabar Elkan Baggott dan Justin Hubner?
Bukan Bea Cukai, Ini Pihak yang Unboxing Mainan Megatron Milik YouTuber Medy

Bukan Bea Cukai, Ini Pihak yang Unboxing Mainan Megatron Milik YouTuber Medy

YouTuber Medy Renaldy mengeluh paket mainan seharga USD 899 (sekitar Rp14,4 juta) miliknya rusak usai tertahan di Bea Cukai.

img_title
VIVA.co.id
8 Mei 2024