Terduga Teroris Bandung Ahli IT

Kantor MK di Bandung
Sumber :

VIVAnews - Densus 88 Mabes Polri menangkap satu orang berinisial MK dalam penggerebekan di Bandung, Jawa Barat, Kamis 30 Agustus 2012. Densus 88 menggerebek dua lokasi berbeda.

Tempat pertama yang digrebek Densus 88 adalah sebuah bangunan yang beralamat di Jalan Golf 3 B4-26, Kecamatan Arcamanik, Kota Bandung. Tempat ini diduga sebagai kantor MK.

Salah satu warga di sekitar Kompleks Golf 3, Wiwin, mengatakan penggerebekan berlangsung sekitar pukul 10.00 WIB. Saat itu, rombongan sejumlah pria berpakaian hitam dengan senjata lengkap sudah terlihat bersiaga di lokasi.

"Sempat lihat banyak orang lalu lalang, bawa senjata. Karena takut, saya diam saja di rumah," ungkap Wiwin yang rumahnya berjarak sekitar 150 meter dari lokasi penggerebekan itu.

Tempat ke dua yang digrebek adalah kediaman MK di Kelurahan Cisaranten Bina Harapan, Kompleks A3. Di lokasi tersebut Densus 88 membawa MK untuk mencari barang bukti yang diduga berkaitan dengan kegiatan teroris.

Menurut Kapolsek Arcamanik, Kompol I Ketut Adi, MK merupakan ahli dalam bidang IT yang bekerja di perusahaan konsultan IT di kawasan Jalan Golf. "Penangkapan dilakukan sejak pagi pukul 08.30 WIB. Kata Densus tersangka merupakan jaringan teroris," kata Ketut Adi.

Menurut Ketut Adi, MK berperawakan gempal. Tinggi badannya sekitar 165 sentimeter dan berjenggot. "Sejak pukul 14.56 WIB tersangka sudah dibawa ke Jakarta (Mabes Polri), untuk dilakukan pemeriksaan," papar Ketut.

Di Rakernas, PDIP Siapkan Langkah Strategis Pasca Pemilu 2024

Sementara itu, pemilik kantor tempat MK bekerja, Priatna (35), mengakui MK adalah anak buahnya. Di kantornya, MK sering disapa "Marwan".

"Marwan memang bekerja di sini sebagai programmer software khusus
windows. Keahliannya bahasa pemrograman. Dia sudah bekerja selama 2,5
tahun," ungkap Priatna. (eh)

Ketum PAN Zulkifli Hasan dan Ketua BM PAN Sumut Mora Harahap

BM PAN Sumatera Utara Dukung Zulkifli Hasan jadi Ketua Umum PAN Lagi

Dukungan terhadap Zulkifli Hasan, untuk kembali memimpin Partai Amanat Nasional atau PAN, mulai bermunculan. Kali ini, dukungan itu datang dari DPW BM PAN Sumatera Utara.

img_title
VIVA.co.id
28 April 2024