Deklarasi Pemilu Damai, 5 Pasang Cagub Sumut Lepas Merpati

Cagub-cawagub Sumut, Gatot Pujo-Tengku Erry
Sumber :
  • ANTARA/Irsan Mulyadi

VIVAnews - Lima pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sumatera Utara menandatangani deklarasi pemilu damai, Sabtu 16 Februari 2013. Kelima pasangan itu akan bertarung dalam pemilihan pada 7 Maret 2013 untuk memperebutkan kursi gubernur dan wakil gubernur Sumut periode 2013-2018.

Ketua Komisi Pemilihan Umun Daerah (KPUD) Sumut, Irham Buana Nasution mengatakan, deklarasi pemilu damai ini bertujuan agar proses pemilihan Gubernur berjalan lancar dan damai. Hal itu juga diharapkan dapat meningkatkan kualitas demokrasi di Sumut.

"Deklarasi Kampanye dan Pemilu damai ini bagian dari seluruh tim kampanye dan pendukung kandidat calon agar bersama-sama memiliki komitmen dalam kampanye rapat umum pada 18 Februari hingga 3 Maret 2013," ujar Irham di lokasi penandatangan deklarasi itu di Lapangan Merdeka, Medan.

Usai melakukan penandatanganan, kelima pasangan cagub melepaskan seekor burung merpati sebagai simbol janji untuk menjaga Sumut agar tetap kondusif melangsungkan proses demokrasi. dan siap menerima hasil apapun di hari pemilihan nanti.

"Kami harap pasangan calon melakukan kampanye damai, dan menghindari SARA. Dan tentunya mereka juga berjanji akan siap menerima hasilnya nanti," terangnya.

Usai pelepasan burung merpati, seluruh kandidat pun melakukan pawai keliling Kota Medan, diikuti oleh ribuan pendukung masing-masing pasangan. Pada konvoi ini, barisan terdepan diisi rombongan Gus Irawan Pasaribu-Soekirman, yang menaiki mobil antik tanpa atap. Pasangan ini diikuti pasangan Effendi Simbolon-Jumiran Abdi, yang menaiki mobil double cabin. Di belakang mereka tampak Chairuman Harahap-Fadly Nurzal yang juga menumpang kendaraan double cabin.

Barisan keempat, Amri Tambunan-RE Nainggolan terlihat menaiki mobil jenis Toyota Fortuner. Mereka melambaikan tangan dari dalam kendaraan tertutup. Di urutan paling belakang, ada pasangan nomor lima, Gatot Pujo Nugroho-T Erry Nuradi.

Penambahan Kementerian untuk Bagi-bagi Kekuasaan Lumrah dalam Politik, Menurut Pengamat

"Kegiatan ini sebagai wujud kesiapan calon untuk menerima kalah atau menang proses pilkada damai mulai kampanye hingga perhitungan suara," kata Irham.

Konvoi lima pasangan ini, tampakĀ  melintasi beberapa jalan di Kota Medan, seperti Jalan Pulau Pinang, Jalan Putri Hijau, Jalan Glugur, Jalan Adam Malik, Jalan T Amir Hamzah, Jalan Gaperta, Jalan Asrama, Jalan Gatot Subroto, Jalan Iskandar Muda, Jalan Gajah Mada, Jalan S Parman, Jalan Raden Saleh dan jalan lainnya.

Peringatan HUT ke-44 Dekranas akan digelar di Solo

HUT Ke-44 Dekranas & HKG Ke-52 PKK di Solo Digelar Meriah dan Dihadiri Ibu Negara

Peringatan HUT ke-44 Dekranas dan HKG PKK akan digelar di Solo, Jawa Tengah, pada 15-18 Mei 2024 akan dihadiri Ibu Negara Iriana Joko Widodo.

img_title
VIVA.co.id
14 Mei 2024