Briptu Rani Akan Penuhi Panggilan Propam Jatim

Briptu Rani
Sumber :
VIVAnews -
Briptu Rani Indah Yuni Nugraini, anggota Polres Mojokerto, Jawa Timur yang dikabarkan menghilang, akhirnya memenuhi panggilan penyidik Bidang Profesi dan Pengamanan (Bid Propam) Polda Jawa Timur. Hal ini disampaikan Kepala Bidang Humas Polda Jawa Timur, AKBP Awi Setiyono.


Awi menyebut, Polda Jatim telah menghubungi kedua orangtua polisi wanita itu. "Briptu Rani sudah dipanggil oleh Bidang Propam melalui orangtuanya. Bahkan, yang bersangkutan bersedia hadir bersama orangtuanya untuk menyampaikan keterangan di depan sidang disiplin Komisi Kode Etik Polri," kata AKBP Awi Setiyono, Kamis 13 Juni 2013.


Soal waktu, Awi menyebutkan dalam waktu dekat. Tapi, ia tak mengatakan kapan tepatnya. "Sesuai keterangan Kabid Propam, yang bersangkutan berjanji akan segera datang dalam pekan ini," ujarnya.


Nama Briptu Rani ramai diberitakan usai putusan hukuman khusus 21 hari karena desersi, 16 Januari 2013. Polisi wanita asal Bogor, Jawa Barat yang lahir 18 Juni 1988 itu, menghilang dari tempat dinasnya, Polres Mojokerto, Jawa Timur.


Sang ibu mengungkapkan bahwa Briptu Rani menjadi korban . Foto-foto pribadi Rani juga tersebar di dunia maya. Kabarnya, hal itu membuatnya depresi, sehingga ia menenangkan diri dan menghilang dari tempatnya berdinas. (art)

Komisaris HAM PBB Kecam Perihal Hukum yang Mewajibkan Hijab di Iran
VIVA Militer: Pasukan Divisi Lintas Udara ke-101 Angkatan Darat Amerika Serikat

Deretan Negara dengan Angkatan Udara Terkuat di Dunia

Ada deretannegara yang memiliki Angkatan Udara paling kuat di tahun 2024. Dalam daftar tersebut, Amerika Serikat (AS) masih menunjukkan dominasinya atas negara-negara ini

img_title
VIVA.co.id
28 April 2024