Mudik ke Batam, Kapal Bawa 40 TKI Ilegal Karam di Johor

Evakuasi Korban Pencari Suaka
Sumber :
  • Antara/STR
VIVAnews
- Upaya mudik yang dilakukan 40 warga Indonesia yang bekerja ilegal di Malaysia berakhir nahas. Kapal yang membawa mereka tenggelam di sekitar perairan Johor Baru pada Kamis malam, 1 Agustus 2013.


Kantor Berita
Bernama
melaporkan, kejadian itu diketahui setelah sekelompok nelayan menyelamatkan tiga orang yang berpegangan ke drum plastik. Belakangan, satu lagi diselamatkan patroli Badan Maritim Malaysia yang melintasi kawasan yang terletak 13,5 mil laut dari Tanjung Siang, Kota Tinggi, Johor Baru, itu.


Kepala Polisi Kota Tinggi Mohd Nor Rasid menyatakan, pukul 22.00, Jumat malam, tim
search and rescue
(SAR) bergerak. "Berdasarkan informasi awal, saya bisa memastikan kapal itu membawa 40 imigran gelap dan empat di antaranya sudah diselamatkan," katanya.


"Diduga, mereka dalam perjalanan ke Batam untuk merayakan Idul Fitri," katanya.
Astra Gelar Bincang Inspiratif SATU Indonesia Awards 2024 di Bengkulu, Ratusan Anak Muda Ikut Serta


Bocah 7 Tahun di Makassar Mesum di Kuburan, Mengaku Karena Sering Nonton Film Porno
Diduga mereka meninggalkan Tanjung Siang pada Kamis malam dan tenggelam sekitar tengah malam setelah kena ombak besar. (art)

Jadi Prioritas Nasdem di Pilkada 2024, Anies: Kita Rehat Dulu
Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Ahmad Syaikhu di DPP PKS

Tunggu Majelis Syuro, PKS Akan Tentukan Ikut Koalisi atau jadi Oposisi Lagi

Partai Keadilan Sejahtera atau PKS, sudah 10 tahun menjadi partai oposisi atau di luar pemerintahan. Semenjak Joko Widodo, menjadi Presiden. Apakah berlanjut di 2024 ini?

img_title
VIVA.co.id
27 April 2024