Jembatan Lampung-Sumsel Ambles

Jembatan Lempuyang Bandar di Lampung Tengah, amblas.
Sumber :
  • @zoel_lpg
VIVA.co.id -
Kemacetan panjang terjadi di sepanjang jalan lintas tengah (Jalinteng) yang menghubungkan Lampung dan Sumatera Selatan, Selasa, 27 Januari 2015.


Antrean kendaraan ini dikarenakan Jembatan Lempuyang Bandar yang terletak di wilayah Way Pengubuan dan Terusan Nunyai, Lampung Tengah, ambles. Jembatan yang juga menghubungkan Kabupaten Lampung Tengah dan Tulang Bawang, Lampung ini ambles setelah dilewati kontainer sekitar pukul 11.31 WIB.


Jembatan yang sudah berusia tua itu ambles pada bagian tengahnya, hingga menimbulkan retakan berukuran lebih dari dua meter. Akibatnya, kendaraan roda empat tidak bisa melintasi jembatan tersebut.
Pemerintah Hibahkan Jembatan di Daerah Terpencil


Jembatan di Tengah Sungai di China Ini Menawarkan Keindahan
Polres Lampung Tengah segera melakukan pengalihan jalan. Menurut Kapolres Lampung Tengah, AKBP Kunto, kemacetan Jalinteng segera diatasi.

Jembatan DR. Ir. Soekarno Diresmikan

"Pengalihan itu, yakni dari Sumsel menuju Lampung yang melewati wilayah Menggala dan sebaliknya, untuk mengalihkan rute perjalanannya melalui Kotabumi," ujar Kunto.


Kemudian yang dari arah Kabupaten Tulang Bawang menuju Bandar Lampung dialihkan melalui Sukadana Lampung Timur atau Metro. (art)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya