Luapan Air Empat Sungai Ancam Dua Kabupaten di Sumsel

Palembang kota sejuta kuliner
Sumber :
  • Antara/ Eric Ireng
VIVA.co.id
4.282 Jiwa Mengungsi Akibat Banjir di Kabupaten Bandung
- Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Stasiun Bandara Sultan Mahmud Badarudin II Palembang mengeluarkan peringatan dini tentang potensi hujan lebat disertai kilat dan angin kenang di sebagian wilayah Sumatera Selatan.

Tiga Kecamatan di Kabupaten Bandung Terisolir Banjir

Daerah yang harus mewaspadai potensi hujan lebat itu adalah Kabupaten Musi Banyuasin dan Kabupaten Banyuasin. Potensi banjir juga mengancam daerah itu jika hujan lebat karena air di empat sungai diperkirakan meluap.
Wilayah Depok Ini Banjir Hingga Lutut Orang Dewasa


Empat sungai itu ialah Sungai Musi, Sungai Kelingi, Lakitan, dan Sungai Beliti. Keempat sungai berhulu di kawasan pegunungan Bukit Barisan di Kabupaten Musi Rawas. Luapan air diperkirakan tiba di Kabupaten Musi Banyuasin dan Kabupaten Banyuasin dalam waktu tiga hari sampai empat hari mendatang.


Banjir akibat luapan air di empat sungai itu telah merendam empat kecamatan di Kabupaten Musi Rawas. Banjir kini mulai surut tapi belum sepenuhnya mengering.


Dinas Sosial Sumatera Selatan telah menyiapkan cadangan beras untuk didistribusikan pada warga yang terdampak banjir. Kepala Dinas Sosial Sumatera Selatan, Apriadi, mengatakan bahwa Dinas memiliki cadangan buffer stok yang cukup untuk didistribusikan. Untuk beras, Dinas memiliki cadangan 21 ton, dan cadangan lain di Badan Ketahanan Pangan sebanyak 85 ton beras.


Purwantoro/Palembang


Baca berita lain:




Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya