OJK Minta Masyarakat Waspadai Arisan MMM

Sumber :
  • Raden Jihad Akbar / VIVA.co.id
VIVA.co.id
Viral Emak-emak di Taput Dituduh Curi Ketang Dihukum Telanjang, Begini Kata Polisi
- Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Malang meminta masyarakat mewaspadai investasi maupun arisan berantai MMM (Manusia Membantu Manusia). Sebab arisan yang sebelumnya berasal dari Rusia ini tergolong ilegal dan bukan investasi yang bisa dipercaya.

BYD Pajang Mobil Konsep Ocean-M di Auto China 2024

"Masyarakat harus pintar memilih dan memilah investasi keuangan yang legal, jangan sampai tertipu dengan investasi yang tak bisa dipercaya," kata Kepala OJK Malang, Indra Krisna, Rabu, 15 April 2015.

Menurutnya, mengapa arisan ini tak dipercaya lantaran investasi tersebut menjanjikan imbal hasil hingga 30 persen per bulan. Padahal lembaga keuangan terpercaya hanya memberikan keuntungan maksimal 10 persen per bulan.

"Jika keuntungan yang dijanjikan di atas 30 persen, berarti investasi ini sudah tidak wajar dan harus diwaspadai," katanya.

Untuk mencegah berkembangnya arisan MMM maupun investasi bodong lainnya di Malang, pihaknya terus melakukan edukasi pada masyarakat mengenai lembaga keuangan yang sehat.

"Kami bekerjasama dengan Pemkot Malang melalui program blusukan untuk memberikan materi literasi keuangan pada masyarakat," katanya.

Ditanya soal potensi perkembangan MMM di Malang, pihaknya mengaku tak bisa mendeteksi. Pasalnya, arisan MMM bukanlah lembaga keuangan di bawah pengawasan OJK.

"Sejauh ini belum ada laporan masyarakat soal arisan MMM di Malang. Namun masyarakat hanya berkonsultasi ke kami untuk mengetahui informasi mengenai investasi bermasalah," lanjutnya.

Meskipun begitu, OJK yakin adanya korban investasi bermasalah di antara warga Malang. Hanya saja mereka masih enggan melapor pada OJK. "Dengan blusukan kami harap pengetahuan masyarakat akan investasi terpercaya bisa bertambah," katanya.

![vivamore="
Ambisi Tim Bulutangkis Indonesia Raih Juara Piala Thomas dan Uber 2024
Baca Juga :"][/vivamore]
Ilustrasi simbol bendera PDIP saat Peringatan puncak Bulan Bung Karno 2023 di GBK

PDIP Bisa jadi Oposisi, Bantu Pemerintah Mengkoreksi Bukan Saling Berhadapan

Sikap politik PDIP yang saat ini ditunggu-tunggu, apakah memilih menjadi oposisi dari pemerintahan Prabowo Subianto - Gibran Rakabuming Raka, atau ikut masuk di dalamnya.

img_title
VIVA.co.id
25 April 2024