Ini Jadwal Sembilan Srikandi Pansel KPK Hari Ini

9 perempuan panitia seleksi KPK
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Yudhi Mahatma
VIVA.co.id
- Panitia Seleksi Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mengundang mantan Pansel KPK periode sebelumnya. Pertemuan yang akan digelar di gedung Sekretariat Negara Jakarta, Jumat 29 mei 2015 itu untuk meminta masukan terkait seleksi calon pimpinan KPK periode 2015-2020.


"Memberikan gambaran pengalaman, soalnya saya sebelumnya sudah dua kali menjadi pansel, memberikan gambaran secara teknis,
transfer of knowledge
," kata mantan Pansel KPK Imam Prasodjo.


Dalam pertemuan tersebut, kata Imam, pihaknya akan menjelaskan tentang proses menyeleksi calon komisioner KPK yang sebelumnya telah dilakukan. Berbagi pengalaman juga akan disampaikan dalam pertemuan nanti.


"Agar bisa dilakukan dengan baik dan yang bagus bisa diambil dan di-
improve
. Jadi cuma semacam
sharing
saja," ucapnya.


Pertemuan ini dilakukan pada pukul 09.00 WIB. Tak hanya meminta masukan kepada mantan pansel, rencananya Pansel KPK yang baru juga akan meminta masukan ke KPK.


Rencananya, sembilan srikandi pansel KPK juga akan bertemu dengan Sekretaris Jenderal KPK Himawan Adinegoro pada pukul 13.00 WIB.


Kemudian, menurut Juru Bicara Pansel KPK Betti Alisjahbana, mereka juga akan mengundang komisioner KPK pada pukul 19.00 WIB.


"Malam jam 19.00 WIB bertemu komisioner KPK saat ini."
Pansel KPK Bertemu Komisi III DPR, Apa yang Dibahas?

Tim Pansel KPK Umumkan 19 Calon Pimpinan KPK Lolos Seleksi Tahap Ketiga

Anggota DPR: Pansel KPK Seperti Ibu-ibu Arisan

Rapat ditunda hingga Senin depan.

img_title
VIVA.co.id
20 November 2015