Demokrat: Di Masa SBY, Kebebasan Pers Berkembang

kongres partai demokrat ke-iv di surabaya
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Zabur Karuru

VIVA.co.id - Ketua Dewan Kehormatan Partai Demokrat, Amir Syamsuddin, menjelaskan, iklim demokrasi di masa pemerintahan Susilo Bambang Yudhoyono lebih baik ketimbang sekarang. Setiap orang, katanya bisa menyampaikan ekspresinya secara bebas. 

Nama SBY Disinggung-singgung dalam Sidang Ahok

Lebih lanjut ia menjelaskan, kebebasan pers di masa SBY juga dihormati oleh pemerintah.

"Di masa SBY dulu (pers) bisa bebas sebebas-bebasnya, saya tidak katakan sekarang tidak bebas. Di masa SBY, media dengan gencar menyerang SBY dan Demokrat, tapi ya tidak apa-apa," kata Amir saat ditemui di sebuah restoran di Cipanas, Jawa Barat, Sabtu 29 Agustus 2015.

Dukungan SBY ke Agus di Detik-detik Pengambilan Nomor Urut

Menurut Amir, kebebasan pers adalah sesuatu yang sulit dihindari di alam demokrasi. "Setiap orang akan ada saja yang cari kekurangan, hal seperti ini tidak perlu dipusingkan, nanti akan semakin menjadi-jadi," kata Amir.

Amir menjelaskan, jika kebebasan untuk berekspresi tersebut dibatasi, maka akan sangat berbahaya untuk demokrasi ke depannya. Setiap orang nanti akan segan untuk berekspresi.

Soal Dokumen TPF Munir, SBY Siap Tanggung Jawab

"Manakala Anda sudah ragu dengan ekspresi, ada kekhawatiran sampaikan pendapat, itu bahaya. Di era SBY itu tidak pernah ada itu," ujar Amir.

Presiden ke-6 RI, Susilo Bambang Yudhoyono.

SBY: Salah Saya Apa Disadap

Dugaan penyadapan disampaikan SBY mengusul ucapan Ahok.

img_title
VIVA.co.id
1 Februari 2017