Tosan Diperiksa, Pembunuh Salim Kancil Bisa Bertambah

Tosan saat masih dalam perawatan beberapa waktu lalu.
Sumber :
  • Diah Pitaloka
VIVA.co.id
Kisah Tangisan Anak TK Iringi Penyiksaan Salim Kancil
- Kepolisian Daerah Jawa Timur masih terus mengintensifkan pengumpulan informasi dan data tambahan dari Tosan, korban penganiayaan penolakan tambang pasir di Desa Selok Awar-Awar Lumajang.

Kades Pembunuh Salim Kancil Rutin Suap Muspika

Oleh karena itu, menurut Kapolda Jawa Timur Irjen Pol Anton Setiadi, tak menutup kemungkinan usai pemeriksaan terhadap rekan Salim Kancil tersebut jumlah tersangka akan terus bertambah.
Tosan Rekan Salim Kancil Kebal Ditebas Aneka Senjata Tajam


"Tosan sejak kemarin diperiksa, kini masih berjalan. (Karena itu) jumlah tersangka bisa berkembang kepada siapa pun, termasuk pejabat. Kecuali TNI, itu bukan ranah kita,” kata Anton dalam kunjungan kerjanya di Madiun, Jumat, 16 Oktober 2015.


Sejauh ini, Anton mengaku belum bisa memaparkan perkembangan hasil pemeriksaan terhadap Tosan. Ia hanya memastikan bila penyelidikan terhadap pembunuhan Salim Kancil dan penganiayaan terhadap Tosan tersebut akan terus berlanjut.


“Penyidikan tidak pernah selesai," katanya.


Terkait dengan keterlibatan anggota polisi dalam kasus itu. Anton enggan menanggapi lebih jauh. Ia hanya mengatakan, ketiga anggota polisi yang diduga terlibat itu masih menjalani siding disiplin.


“Dari sidang disiplin, akhirnya terbuka siapa-siapa yang terlibat, seperti Kepala Desa Selok Awar awar,” ujar Anton.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya