Miskin, Janda Dua Anak Tinggal di Kandang Kambing

Ismawati, Janda Hidup di Kandang Kambing
Sumber :
  • Antara Foto/ Irsan Mulyadi

VIVA.co.id – Kemiskinan memaksa seorang ibu dan dua anaknya di Medan, Sumatera Utara, tinggal seatap dengan kambing. Mereka tak memiliki biaya, untuk mencari tempat tinggal yang lebih layak.

Hashim: Prabowo Janji Jadikan Indonesia Zero Kemiskinan

Ismawati, bersama anaknya, Adit dan Dini, hidup di dalam gubuk berukuran 2 x 3 meter, dengan dinding terbuat dari plastik spanduk bekas. Dinding ini menjadi batas yang memisahkan tempat tinggalnya, dengan kambing-kambing milik warga.

Gubuk tempat tinggal Ismawati ini bahkan bukan miliknya pribadi, ataupun menyewa pada seseorang. Ia dipersilakan menumpang oleh warga jalan Pipa Utama, Kelurahan Sari Rejo, Kecamatan Medan Polonia. Sebagai gantinya, keluarga ini dipercaya menjaga 28 ekor kambing milik Ponirin dan kepala lingkungan setempat.

Gus Imin Dukung Program Pengentasan Kemiskinan Ekstrem Dievaluasi

Enam tahun sudah mereka menetap di gubuk tersebut. Perempuan berusia 40 tahun ini, tidak sanggup membiayai kontrakan rumah yang lebih layak untuk mereka tinggali, pasca ditinggal mati suaminya.

Untuk menghidupi diri dan kedua anaknya, sehari-hari Ismawati bekerja membantu warga sekitar, mulai dari mencuci pakaian, menyetrika, dan sesekali memijat mereka. 

Pendidikan yang Berkeadilan Menghadapi Era Metaverse

"Hanya cukup untuk kebutuhan sehari-hari," ujar Ismawati, Selasa 15 Februari 2016.

Ismawati sesungguhnya memiliki empat anak. Namun, hanya Adit dan Dini yang mau tinggal bersamanya. Sementara dua anaknya lagi, hidup bersama keluarga lainnya

Saat ini, Ismawati tidak dapat berbuat banyak, dia hanya berharap bisa menyekolahkan kedua anak yang tinggal bersamanya. Dini saat ini masih duduk dibangku kelas 5 SD, sedangkan si bungsu Adit di kelas 4. Mereka menuntut ilmu di sekolah Amal Saleh, Karang Sari, Medan Polonia.

Laporan: Budi Hermansyah - Saiko Putra

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya