TNI AD Ungkap Kerugian Helikopter Jatuh di Yogyakarta

Helikopter TNI AD jatuh di Komang, Kalasan, Sleman, Yogyakarta, Jumat 8 Juli 2016.
Sumber :
  • Karina Octaviana Putri/ Twitter

VIVA.co.id – Jatuhnya Helikopter Bell 205 Skadron 11/serbu puspenerbad milik TNI AD yang jatuh di Dusun Kowang, Desa Tamanmartani, Kecamatan Kalasan, Kabupaten Sleman, Yogyakarta, Jumat sore, 8 Juli 2016, menimbulkan banyak kerugian, baik personel maupun materiil.

Helikopter Perusahaan Tambang Nikel Ditemukan Jatuh di Hutan Halmahera, 3 Orang Tewas

Namun, pihak TNI AD belum bisa memamparkan secara rinci besaran kerugian materiil yang dialami pada kecelakaan itu, karena masih mendata.

"Tentu nanti akan ada proses, lagi-lagi dari hasil investigasi nantinya sejauh mana, secara materiil. Tapi ada hal-hal yang juga tidak bisa diukur secara material. Tentu saja, apalagi soal jiwa," ujar Kepala Dinas Penerangan TNI AD, Brigjen Sabrar Fadilah di Media Center Dispenad, Jumat, 8 Juli 2016.

Helikopter TNI AD Jatuh di Kebun Teh Ciwidey, Brigjen Hamim Pastikan Tak Ada Korban Jiwa

Kerugian personel, yakni tewasnya 3 orang, yaitu Letda Cpn Angga Juang, Serda Yogi Riski Sirait dan seorang sipil Fransisca Nila Agustin. Kemudian, 3 orang luka berat, yakni Kapten Cpn Titus Sinaga, Serka Rohmat dan Kopda Sukoco.

Sedangkan untuk kerugian materiil, yakni pesawat helikopter bell 205 yang rusak berat, dan dua rumah warga yang tertimpa helikopter itu.

Helikopter Milik TNI AD Jatuh di Kebun Teh Ciwidey Bandung

"Sekitar 15.16 WIB hilang kontak dan jatuh di rumah milik masyarakat atas nama Bapak Heru dan sebagian rumah Parno. Keduanya sehari-hari bekerja sebagai buruh, dan saat kejadian, rumah tersebut dalam keadaan kosong," kata dia lagi.

Kini, TNI AD sedang berupaya mengevakuasi bangkai pesawat itu dari lokasi.

Jenderal Francis Omondi Ogolla

Helikopter Militer Kenya Jatuh, Jenderal Ogolla Menjadi Korban

Sebuah helikopter militer Kenya yang membawa petinggi termasuk kepala pertahanan jatuh pada hari Kamis, 18 April 2024, menurut keterangan dari pihak kepolisian.

img_title
VIVA.co.id
19 April 2024