Tiga Kali Rival di Pilpres, JK dan Prabowo Tetap Bersahabat

Wakil Presiden Jusuf Kalla bertemu Prabowo-Sandiaga Uno di rumah dinasnya
Sumber :
  • VIVA/Eduward

VIVA – Wakil Presiden Jusuf Kalla menceritakan kisahnya dengan Prabowo Subianto yang saat ini tengah melaju sebagai calon presiden.

Menurut JK, antara dirinya dan Prabowo pernah bersaing selama dua kali dalam waktu pemilu berbeda. Namun hal ini tidak membuat adanya keberpihakan terhadap salah satu calon meski pernah bersaing dan saling mengalahkan.

"Saya bilang dua kali bersaing, tapi kita bersahabat," kata JK saat menerima Prabowo di rumah dinas Wakil Presiden, Jakarta, Rabu 15 Agustus 2018.

Tercatat, di Pilpres 2009, Jusuf Kalla yang mendamping Susilo Bambang Yudhoyono terpilih sebagai presiden dan wakil presiden melawan pasangan Megawati Soekarnoputri- Prabowo Subianto.

Lima tahun kemudian, keduanya bertarung lagi dengan pasangan berbeda. Jusuf Kalla sebagai calon presiden bersama Wiranto, sementara Megawati bersama Prabowo.

"Kita hanya bersaing lima tahun, tapi persahabatan puluhan tahun. Jadi tidak boleh putus hanya karena lima tahun," ujarnya.

Hal yang sama juga dikatakan Prabowo. Menurut dia, JK ialah tokoh nasional yang dihormatinya.

Pernah bersama - sama di Partai Golkar, mantan Danjen Kopassus itu menganggap hubungannya dengan JK antara senior dan yunior.

Mahfud: Pak JK Tak Menuding, Dulu yang Mengkritik Juga Ditangkap

"Dan saya memiliki hubungan yang sangat baik dan sangat kekeluargaan, cukup lama ya pak ya?," kata Prabowo.

Mantan Wapres Jusuf Kalla yang juga Ketua Umum PMI

JK Sebut Penundaan Pemilu Langgar Konstitusi

JK mengingatkan untuk berhati-hati terhadap wacana penundaan Pemilu 2024. Konstitusi sudah mengamanatkan Pemilu digelar lima tahun sekali.

img_title
VIVA.co.id
4 Maret 2022