Harap Jokowi Condong ke Prabowo, Cak Imin: Presiden Memang Harusnya Dua atau Tiga Kaki

Menhan Prabowo Subianto saat dampingi Presiden Jokowi kunker ke Tabalong, Kalsel
Sumber :
  • Istimewa

VIVA Politik – Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa DPP (PKB) Muhaimin Iskandar alias Cak Imin menyampaikan Presiden Joko Widodo memang mesti bermain di dua atau tiga kaki alias mendukung lebih dari satu calon presiden (capres) di Pilpres 2024. 

Gowes Sepeda Kayu di Bundaran HI, Jokowi Jadi Buruan Swafoto Pengunjung CFD

Hal itu dikatakan Cak Imin menanggapi isu yang muncul bahwa Jokowi bermain di dua kaki dengan mendukung bakal capres Ganjar Pranowo dan Prabowo Subianto. Isu itu mencuat saat anak Jokowi sekaligus Wali Kota Solo Gibran Rakabuming menemui Prabowo pada Jumat, 19 Mei 2023 lalu.

"Presiden kan memang harus dua kaki, tiga kaki, empat kaki. Ya presiden begitu, tapi kita berharap, semua berharap dukungan masing-masing lah," kata Cak Imin kepada wartawan di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta Pusat, Selasa, 23 Mei 2023.

Cerita Zulhas Sempat Tolak Gibran Jadi Cawapres Prabowo, Maunya Erick Thohir

Menurut Cak Imin, dukungan Jokowi memang sangat dinantikan untuk semua bakal capres yang akan maju di 2024. Termasuk Prabowo Subianto maupun Ganjar Pranowo. 

"Pasti Pak Ganjar berharap (dukungan Jokowi), Pak Prabowo berharap, tapi presiden pasti dukung semua," tuturnya.

Kala Prabowo Kenang Masa Digembleng Senior di TNI, Begini Kisahnya

Ketua Umum PKB Cak Imin dan Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto di Jombang.

Photo :
  • Istimewa

Lebih lanjut, ia pun berharap agar nantinya isu Jokowi lebih condong dan mendukung Prabowo Subianto maju nyapres benar adanya. 

"Nah itu yang menjadi harapan kita, keyakinan kita, (Jokowi condong ke Prabowo) yes," tandas Cak Imin. 

Gibran Dipanggil PDIP Gegara Prabowo

Isu Jokowi main dua kaki mencuat pasca pertemuan Prabowo Subianto dengan Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka. Gibran merupakan putra sulung Jokowi.

Pertemuan Gibran dengan Prabowo itu terjadi pada Jumat, 19 Mei 2023. Saat itu, ada relawan Gibran yang menyatakan dukungan untuk Prabowo.

Imbas pertemuannya dengan Prabowo, DPP PDIP memanggil Gibran pada Senin, 22 Mei 2023 di kantor DPP PDIP, Jakarta Pusat. Gibran mengaku sudah menjelaskan ihwal kronologi pertemuannya dengan Prabowo kepada Sekretaris Jenderal PDIP Hasto Kristiyanto dan Ketua Bidang Kehormatan DPP PDIP Komarudin Watubun. 

Usai memenuhi panggilan, Gibran menyatakan bakal tegak lurus menaati amanat Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri. Amanat itu yakni memenangkan Ganjar Pranowo dan PDIP di Pemilu 2024. 

"Sekali lagi terima kasih. Saya sebagai kader akan tegak lurus sesuai amanat ibu ketua umum," kata Gibran di DPP PDIP, Jakarta, Senin, 22 Mei 2023.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya