Jawaban Tak Terduga Ganjar saat Ditanya soal Beri Karpet Merah untuk Anaknya jika Jadi Presiden

Bacapres Ganjar Pranowo
Sumber :
  • Istimewa

Jakarta - Pasangan capres-cawapres yang diusung PDIP, Ganjar Pranowo dan Mahfud MD, menghadiri acara deklarasi dukungan dari kalangan muda di gedung Museum Arsip Nasional RI, Jakarta, Rabu malam, 18 Oktober 2023.

Tolak Usulan Money Politics Dilegalkan, KPK: Itu penyakit, Menggerogoti Demokrasi Kita

Dalam kesempatan itu, Ganjar ditanyai salah satu musisi yang juga merangkap sebagai pengacara, yaitu Kadri Mohamad. Ia bertanya kepada Ganjar jika nantinya terpilih menjadi presiden RI apakah bakal memberi karpet merah kepada sang anak, yaitu Muhammad Zinedine Alam Ganjar. 

"Saya bukan milenial, tetapi pertanyaannya penting ini, Mas Ganjar. Saya pernah ketemu sama Alam Ganjar, saya kira dia anak pintar dan punya kompetensi. Bagaimana, menurut Mas Ganjar, pada saat Mas Ganjar menjadi presiden, apakah akan memberikan karpet merah ke anaknya?" tanya Kadri.

Kader PDIP Usul Money Politics Dilegalkan, Djarot: Itu Sebetulnya Bentuk Kejengkelan

Ganjar Pranowo-Mahfud MD

Photo :
  • VIVA/M Ali Wafa

Ganjar mengatakan bahwa kekuasaan memiliki keterbatasan. Namun, jika telah berkuasa akan sangat menggoda.

Doli Kurnia soal Money Politic Dilegalkan: Itu Sindiran Saja, Masa Penyakit Dipelihara

Ganjar juga mengingatkan setiap pemimpin harus memiliki kontrol diri. Bahkan, ia menginginkan setiap kontestasi, harus melalui jalur yang baik. "Dan saya kepingin semua yang sekolah, investasi pendidikan, kelak kemudian siapa pun bisa menjadi apa pun melalui jalur yang fair," katanya.

"Saya tidak mau kelak anaknya Mas Kadri akan kalah dengan Alam (anak Ganjar Pranowo) karena anak presiden. Saya tidak mau anaknya Mas Kadri kalah dengan anak bupati, saya tidak mau anak Mas Kadri akan kalah dengan anak gubernur atau siapa pun."

Ganjar mengatakan bahwa sang anak harus memiliki kompetensi yang mumpuni terlebih dahulu. Setelah itu berlanjut ke jenjang yang lebih tinggi, soal berkompetisi secara sehat.

Ilustrasi logo parpol peserta Pemilu 2024.

Photo :
  • Dok. VIVA

Ia juga berkelakar bahwa Alam Ganjar nantinya akan dikasih baju berwarna merah.

"Saya mungkin hanya akan kasih baju merah saja ke dia. Buat saya sebenarnya yang paling penting adalah bagaimana semua punya kompetensi dan bisa berkompetisi dengan sehat," kata Ganjar.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya