Debat Capres, Ini Closing Statement Lengkap Anies Baswedan

Anies BaswedanDebat Ketiga Calon Presiden Pemilu 2024
Sumber :
  • VIVA/M Ali Wafa

Jakarta – Calon presiden nomor urut satu Anies Baswedan mengatakan, jika terpilih menjadi presiden akan memastikan rasa aman setiap keluarga dan setiap jengkal tanah Indonesia sebagai prioritas utamanya.

"Itu artinya kita memastikan bahwa mereka yang diberi tugas untuk mengamankan dipikirkan kesejahteraannya," ujar Anies dalam closing statement (pernyataan penutup) saat Debat Capres, di Istora Senayan, Jakarta, Minggu, 7 Januari 2024.

Untuk itu, menurut Anies, pihaknya akan memastikan TNI, Polri dan ASN di bidang pertahanan untuk mendapatkan kenaikan gaji tiap tahun, punya rumah dinas, memastikan kesejahteraan yang nyaman sehingga mereka bisa konsentrasi. "Itu kunci nomor satu," ujarnya.

Hal kedua, menurut Anies, ketika berbicara tentang menjaga keamanan maka juga berbicara tentang bagaimana pelibatan di dalam kancah internasional. "Presiden akan menjadi panglima diplomasi Indonesia di tingkat dunia. Hadir mewarnai, membawa nilai-nilai Indonesia," ujarnya.

Anies Baswedan Debat Ketiga Calon Presiden Pemilu 2024

Photo :
  • VIVA/M Ali Wafa

Seperti dalam debat ini, menurut Anies, tidak banyak ruang diberikan untuk berbicara di ruang forum global. "Dua menit, tiga menit, itulah waktunya tapi di situ seninya bagaimana kompleks gagasan disampaikan secara lugas," ujarnya.

"Ketika Indonesia menyampaikan posisi yang tegas maka kita tidak akan ragu, kita akan memperjuangkan penghapusan penjajahan di muka dunia maka Indonesia tidak sungkan untuk mengatakan kepada negara manapun hentikan penjajahan di tanah Palestina," kata Anies.

Anies mengatakan, hal itu diusahakan lewat diplomasi ke seluruh tempat bukan cuma sekedar statement dari menteri luar negeri tapi serius menjajaki seluruh kekuatan. "Kita menginginkan Indonesia kembali menjadi kekuatan yang disegani," ujarnya.

Kaesang Blak-blakan Suka Nonton Desak Anies: Bagus!

Untuk itu, lanjut Anies, dimulai dari pemimpin yang menjunjung tinggi etika, pemimpin yang menjunjung tinggi ilmu pengetahuan, pemimpin yang terbuka atas gagasan, mempertahankan Indonesia atas ancaman-ancaman baru.

"Itu artinya kita hadir di berbagai wilayah, di berbagai pertemuan global membawa aspirasi Indonesia. Kita kirim pesan we will no longer absence, Indonesia will be present, and Indonesia will colour the world and Indonesia absence no more, respected forever," ujar Anies.

Duet Anies-Kaesang Dianggap Cuma Gimik Politik Ganggu PDIP
Eks Gubernur Jakarta, Anies Baswedan di Kantor DPW PKB Jakarta, Kamis, 13 Juni 2024

Jokowi-KIM Usul Ridwan Kamil Maju Pilkada Jakarta, Anies Bilang "Tidak Ada Tanggapan"

Anies Baswedan menolak menanggapi peristiwa pertemuan Jokowi dengan pemimpin partai politik anggota KIM yang mengusulkan Ridwan Kamil untuk maju dalam Pilkada Jakarta.

img_title
VIVA.co.id
17 Juni 2024