OC Kaligis Tanggalkan Jabatannya di Nasdem

KPK tahan OC Kaligis
Sumber :
  • ANTARA/Vitalis Yogi Trisna
VIVA.co.id
- Pengacara kondang yang telah ditahan dan ditetapkan sebagai tersangka kasus dugaan suap terhadap tiga orang hakim di Medan, OC Kaligis mengaku dirinya akan mengundurkan diri dari jabatan Ketua Mahkamah Partai Nasdem.


"Saya harus tahu diri. Dengan kejadian seperti ini saya mengundurkan diri dari jabatan saya di Partai Nasdem," ujar OC Kaligis yang ditemui, Minggu 19 Juli 2015 di gedung KPK, Jakarta.


Kendati demikian, pengunduran diri dari jabatan tinggi tersebut tak ayal menjadikannya bukan lagi bagian dari Partai pimpinan Surya Paloh tersebut. OC Kaligis mengaku bahwa dirinya akan menjadi anggota tetap Partai Nasdem yang dicintainya itu.
Ketua Majelis Hakim Sakit, Sidang Vonis Kaligis Batal


Vonis Belum Dijatuhkan, Kaligis Sudah Siap Banding
"Saya cinta partai saya. Saya tidak keluar melainkan menjadi anggota tetap," ujarnya.

OC Kaligis Hadapi Sidang Vonis Hari lni

Ayah dari pesinetron cantik Velove Vexia tersebut menjelaskan, kasus yang menimpa dirinya itu tak lantas membuat hubungannya dengan setiap anggota partai menjadi buruk. Baik dengan sesama anggota maupun dengan Ketua Umum Partai Nasdem, Surya Paloh, OC Kaligis mengaku bahwa dirinya selalu mempunyai dan menjalin hubungan yang baik.


"Hubungan saya dengan semua anggota partai termasuk dengan Pak Surya Paloh baik-baik saja. Saya kan tidak bermaksud seperti ini. Mudah-mudahan nanti ketua mengetahui dan melihat secara objektif masalah ini. Saya masuk ke Nasdem karena saya cinta," katanya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya